Suara.com - Daniel Mananta mengambil keputusan yang menuai pro dan kontra. Daniel memilih mengundang pengacara dari Harvey Moeis, Andi Ahmad Nur Darwin ke podcast miliknya.
Semenjak dibagikan, banyak yang mengkritisi Daniel. Mantan host Indonesian Idol itu dituding memberi panggung bagi mereka yang melakukan atau terhubung dengan koruptor.
Namun sejatinya ada banyak pernyataan menarik yang disampaikan oleh Andi selaku pengacara Harvey Moeis.
Terpantau pada Rabu (5/3/2025), Andi menyinggung soal beredarnya video dan foto ketika dirinya tersenyum di samping Harvey Moeis. Kliennya juga melakukan hal yang sama.
Baca Juga: Tak Sudi Hukuman Diperberat 20 Tahun Bui, Harvey Moeis Siap-siap Ajukan Kasasi
Disertai dengan bukti, Andi menyampaikan bila foto tersebut telah disalahpahami. Foto tersebut tidak diambil ketika Harvey divonis penjara puluhan tahun.
"Momen ketawa ini karena saat itu, Majelis Hakim melempar jokes, masa iya kita nggak ketawa," ucap pengacara Harvey Moeis.
"Pasti ketawa. Setidaknya menghormati yang punya palu, terlepas dari ucapan yang nggak lucu," sambungnya.
Bahkan Andi membeberkan video lebih lengkap di balik candaan yang dilempar di persidangan. Candaan tersebut dilempar untuk Sandra Dewi yang kala itu hadir.

"Saksi Dewi Sandra, hadir," ucap Majelis Hakim dalam video yang disertakan.
Baca Juga: Cek Fakta: Video Sandra Dewi Menangis usai Harvey Moeis Divonis 20 Tahun Penjara
"Sandra Dewi, Yang Mulia," jawab Sandra dengan suara yang lembut.
"Salah, saya kebalik ya, Dewi Sandra dan Sandra Dewi. Tapi nama istri saya sama, Diana Sandra Dewi," lanjut Majelis Hakim.
Aksi dari Majelisn Hakim tersebut dikabarkan adalah trik untuk mencairkan suasana. Apalagi dengan terdengar banyak tawa dalam satu ruangan.
Lantas, mengapa banyak yang menyalahpahami foto Harvey Moeis ketika tertawa? Andi selaku pengacara menyinggung soal mengecoh masyarakat.
"Orang itu edit-edit untuk fantasi mereka (publik) lah ya?" tanya Daniel.
"Bahasa saya ya, ilustrasi yang dibangun untuk mengecoh masyarakat," ujar Andi.
"Karena tidak semua orang hadir di pengadilan," tegasnya.