Jo In Sung Akhiri Kontrak dengan Agensi Setelah 13 Tahun

Sumarni Suara.Com
Rabu, 05 Maret 2025 | 06:00 WIB
Jo In Sung Akhiri Kontrak dengan Agensi Setelah 13 Tahun
Potret Transformasi Jo In Sung (Instagram/@jo_insung)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktor asal Korea Selatan, Jo In Sung resmi mengakhiri kontrak dengan IOK Company, agensi yang kini berganti nama menjadi NS ENM.

Melansir dari Soompi pada Selasa (2/3/2025), pihak agensi menyebut kontrak Jo In Sung sudah berakhir.

"Kontrak eksklusif kami dengan aktor Jo In Sung telah berakhir," kata NS ENM.

NS ENM bilang keputusan ini diambil setelah keduanya berdiskusi cukup panjang.

"Setelah diskusi panjang menjelang berakhirnya kontrak kami, kedua belah pihak telah sepakat untuk tidak memperbaruinya," ungkapnya.

Potret Jo In Sung di Moving (Instagram/@disneypluskr)
Potret Jo In Sung di Moving (Instagram/@disneypluskr)

Selama belasan tahun menjadi agensi yang membawahi Jo In Sung, NS ENM berterima kasih atas kerja keras sang aktor.

"Kami dengan tulus berterima kasih kepada Jo In Sung atas kepercayaan dan dedikasinya yang telah ditunjukkannya selama kami bersama," tutur NS ENM.

"Dan kami akan terus mendukungnya dengan tulus dalam usahanya di masa mendatang," sambungnya lagi.

Pernyataan Jo In Sung

Baca Juga: Fan Meeting Lee Joon Gi di Jakarta Batal Digelar, Ini Alasannya

Bintang drama Moving ini sudah buka suara terkait berakhirnya kontrak kerja dengan NS ENM. Perihal ini, dia menyampaikan ucapan terima kasih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI