Sinopsis Putri Bintang Lima yang Trending di Netflix, Cocok untuk Temani Ngabuburit

Yohanes Endra Suara.Com
Rabu, 05 Maret 2025 | 03:50 WIB
Sinopsis Putri Bintang Lima yang Trending di Netflix, Cocok untuk Temani Ngabuburit
Sinopsis Putri Bintang Lima (Instagram/clockworkfilmsofc)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Putri Bintang Lima menjadi salah satu film yang trending di Netflix Indonesia pada Selasa (4/3/2025). Putri Bintang Lima berada di posisi ketiga setelah film My Annoying Brother dan Bolehkah Sekali Saja Kumenangis.

Dibintangi Chicco Kurniawan, film Putri Bintang Lima sebenarnya sudah tayang di bioskop pada 17 Oktober 2024. Apa yang membuat Putri Bintang Lima dipilih menjadi tontonan untuk menemani bulan Ramadan kali ini?

Ketahui melalui sinopsis Putri Bintang Lima serta deretan aktor yang membintanginya berikut.

1. Sinopsis Film Putri Bintang Lima

Film Putri Bintang Lima
Film Putri Bintang Lima

Film Putri Bintang Lima mengisahkan tentang seorang pria bernama Perdana dengan lika-liku kehidupan cintanya. Perdana merupakan sosok yang sederhana, ayahnya mantan pejabat pemerintahan golongan eselon tiga.

Baca Juga: Setelah 23 Tahun, Film A Walk to Remember Bakal Digarap dalam Versi Reboot

Kisah cintanya yang tak berjalan mulus membuat Perdana ingin berkarier di Amerika Serikat. Salah satu motivasinya adalah Perdana ingin membuktikan diri setelah dicampakkan perempuan bernama Siska.

Lalu hadirlah perempuan bernama Cempaka yang mencuri hati Perdana. Lagi-lagi Perdana kesulitan mendapatkan restu, apalagi ayah Cempaka adalah seorang jenderal.

Perbedaan latar keluarga membuat Perdana harus berjuang keras untuk membuktikan cintanya kepada Cempaka. Bahkan Perdana harus menghadapi ajudan ayah Cempaka yang diam-diam diperintahkan untuk memburunya.

2. Pemeran Film Putri Bintang Lima

Film Putri Bintang Lima
Film Putri Bintang Lima

Chicco Kurniawan berperan sebagai Perdana, sementara Sitha Marino sebagai Cempaka. Berikut ini daftar pemeran film Putri Bintang Lima selengkapnya:

  • Chicco Kurniawan sebagai Perdana
  • Sitha Marino sebagai Cempaka
  • Roy Marten sebagai Ayah Cempaka
  • Sarah Sechan sebagai Ibu Cempaka
  • Ira Maya Sopha sebagai Ibu Perdana
  • Tyo Pakusadewo sebagai Ayah Perdana
  • Fannita Posumah sebagai Siska
  • Eko Patrio sebagai Ayah Siska
  • Endhita sebagai Ibu Siska
  • Lolox sebagai Ando
  • Reza sebagai Wendy
  • Bukie Basudewa sebagai Reyhan

Ainun Ridho merupakan sutradara Putri Bintang Lima. Sebelumnya Ainun Ridho pernah mengarahkan film Jack (2019), Marley (2020), dan Crazy, Stupid, Love (2022).

Baca Juga: Popularitas Meroket, Film Animasi Ne Zha 2 Raup Dua Miliar Dolar di Box Office Global

Ainun Ridho dipercaya rumah produksi Clock Work Films yang merupakan anak perusahaan MD Pictures. Karya Clock Work Films selain Putri Bintang Lima adalah film Hidayah (2023).

Skenario Putri Bintang Lima pun dibuat apik oleh Jujur Prananto yang pernah menggarap beberapa film populer, salah satunya Pendekar Tongkas Emas (2014).

Dengan durasi 1 jam 24 menit, film Putri Bintang Lima cukup banyak disukai karena ceritanya related dengan hubungan asmara anak muda zaman sekarang. Yuk tonton di Netflix sembari ngabuburit!

Kontributor : Neressa Prahastiwi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI