Suara.com - Musisi Fiersa Besari sudah tiba di rumah usai beberapa hari mendaki Puncak Carstensz Pyramid, Papua. Ia juga sempat merasakan duka mendalam atas meninggalnya dua pendaki lain, Lilie Wijayanti Poegiono dan Elsa Laksono.
Melalui postingan Instagram Story-nya pada Selasa (4/3/2025), Fiersa Besari langsung menemani putrinya, Kinasih Menyusuri Bumi, yang masih tertidur.

"Selamat pagi, sayang. Hai, kaget nggak?" tanya pelantun lagu 'Celengan Rindu' itu sambil mengusap pipi sang anak.
"Selamat pagi, bapak. Ibu tapi nggak ada di sini," jawab Kinasih sembari meregangkan tubuhnya.
Fiersa Besari pun menjelaskan bahwa Aqia Nurfadla memang pergi ke rumah sakit untuk cabut gigi, sehingga tidak bisa menunggui sang anak bangun tidur.
Lalu, laki-laki yang baru berulang tahun itu menambahkan, "Ada yang beda nggak sama bapak?"

"Apa? Rambut bapak, potong?" tanya sang anak terkejut.
Fiersa Besari menjelaskan bahwa ia memang sengaja mencukur rambutnya hingga botak untuk memenuhi janji atau nazar yang sudah diucapkan sejak tahun lalu.
"Iya, potong dulu, soalnya bapak sudah janji. Nanti tumbuh lagi, oke? Nggak benci? Maafin bapak ya nggak ngomong dulu," balas Fiersa Besari dengan suara lembut.
Baca Juga: Ingin Rayakan Ultah Ayah, Putri Fiersa Besari Sampai Tak Mau Tidur
"Iya, nggak apa-apa, model rambut bapak sekarang bagus," jawab putri tiga tahunnya itu.