Angga Yunanda Beberkan Alasan Pernikahannya dengan Shenina Cinnamon Undang Sedikit Tamu

Sabtu, 01 Maret 2025 | 11:30 WIB
Angga Yunanda Beberkan Alasan Pernikahannya dengan Shenina Cinnamon Undang Sedikit Tamu
Angga Yunanda dan Maudy Ayunda di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat pada Jumat (28/2/2025). [Rena Pangesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pernikahan Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon digelar cukup intimate di Bali, 10 Februari 2025. Hanya keluarga dan orang-orang terdekat yang hadir.

Rupanya, ini menjadi keinginan Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon. Pernikahan yang digelar secara privat adalah wedding dream pasangan yang berpacaran sejak 2020 tersebut.

"Itu kayaknya sudah dream wedding ya, untuk saya dan Shenina," kata Angga Yunanda ditemui di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat pada Jumat (28/2/2025).

Angga Yunanda menginginkan pernikahan yang hanya dihadiri orang-orang terdekat. Cita-cita itu pula yang ternyata juga diimpikan sang kekasih, Shenina Cinnamon.

Baca Juga: Dilakukan Angga Yunanda hingga Eks Istri Aditya Zoni, Memang Apa Keutamaan Menikah di Bulan Syaban?

"Memang dari dulu, kira-kira kalau misalkan ditanya pernikahan mau seperti apa? Ya seperti yang kemarin dilaksanakan. Cuma dihadiri temen dan orang-orang terdekat aku," terang Angga Yunanda.

Beruntungnya, Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon memiliki keluarga dan teman-teman kooperatif. Mereka yang hadir, sama sekali tidak memberikan bocoran soal pernikahan pasangan artis tersebut.

Hal ini terungkap dari unggahan @/yeremie5e yang menunjukan foto para tamu tengah mengumpulkan ponsel mereka.  

"Detik-detik sebelum sakau digtak detox. Penitipan handphone Shenangga," tulisan dalam unggahan tersebut. 

Shenina Cinnamon di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat pada Jumat (28/2/2025). [Rena Pangesti]
Shenina Cinnamon di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat pada Jumat (28/2/2025). [Rena Pangesti]

Warganet yang akhirnya melihat video tersebut memberikan pujian kepada tamu yang hadir karena tidak membocorkan rahasia.

Baca Juga: Akhirnya Terungkap, Begini Elegannya Souvenir Pernikahan Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon

"Benar-benar dibuat menikmati acara," tulis warganet di kolom komentar.  

"Pantesan Hanggini merekamnya pakai kamera digital," timpal lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI