Bukan Scene Horor, Vino G Bastian dan Acha Septriasa Ungkap Adegan Berkesan di Film Qodrat 2

Sabtu, 01 Maret 2025 | 11:00 WIB
Bukan Scene Horor, Vino G Bastian dan Acha Septriasa Ungkap Adegan Berkesan di Film Qodrat 2
Acha Septriasa dan Vino G. Bastian ditemui di kantor Suara.com pada Rabu (12/2/2025) [Suara.com/Ramadhani]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vino G Bastian dan Acha Septriasa dipersatukan dalam film Qodrat 2. Bergenre horor, action dan religi, dua aktor ini mengungkap scene berkesan.

Walaupun Qodrat 2 merupakan film horor, nyatanya scene berkesan buat Vino G. Bastian dan Acha Septriasa bukan lah adegan mengenai sesuatu yang seram.

Lebih humanis, dua artis peraih Piala Citra ini menjabarkan adegan tak terlupakan saat mereka dalam perasaan harap-harap cemas menanti satu sama lain.

Sebagai informasi, Vino G. Bastian akan berperan sebagai Ustaz Qodrat, suami yang terpisah bertahun-tahun dengan istrinya, Azizah (Acha Septriasa). 

Baca Juga: Lagu Onew SHINee 'Uroko': Sulitnya Ungkap Perasaan yang Terpendam di Hati

Mereka yang dalam penantian itu juga harus menghadapi iblis jahat yang merasuki ratusan orang.

"Buat saya paling sesuatu banget adalah, suami dan istri ini terpisah lama, sali nggak tahu keberadaannya," kata Vino G. Bastian saat konferensi pers di Plaza Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis (27/2/2025).

Sama halnya dengan Vino G. Bastian, Acha Septriasa juga merasakan hal serupa. Ia tahu betul bagaimana rasanya penantian seorang istri akan nasib suaminya.

"Saya paling suka adegan Azizah menanti kodrat," kata Acha Septriasa.

Ia melanjutkan, "Karena kan selama berpisah kurang lebih 3 tahun Azizah tidak tahu di mana Ustad kodrat sampai mendatangi sel waktu itu berkali-kali."

Baca Juga: Film Samar, Horor Psychological Thriller yang Ngeri Banget!

Potongan trailer film Qodrat 2.
Potongan trailer film Qodrat 2.

Acha Septriasa kemudian ditahan oleh MC untuk tidak banyak memberikan bocoran. Walaupun kata sang artis, scene ini sebenarnya sudah muncul saat Jogja-NETPAC Asian Film Festival alias JAFF.

"Ini sudah diputar di JAFF. Menurut saya, itu sangat... Aduuh, ya begitulah kira-kira," kata Acha Septriasa yang tak bisa lagi melanjutkan cerita.

Lalu, seperti apa kisah selengkapnya? Saksikan film Qodrat 2 yang diputar di bioskop saat Lebaran.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI