Berapa Bayaran Nikita Mirzani Sekali Manggung? Disebut Cuma Belasan Juta oleh Dewi Perssik

Yohanes Endra Suara.Com
Rabu, 26 Februari 2025 | 09:45 WIB
Berapa Bayaran Nikita Mirzani Sekali Manggung? Disebut Cuma Belasan Juta oleh Dewi Perssik
Nikita Mirzani dan Dewi Perssik (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pernyataan itu dibenarkan warganet yang mengaku rekannya pernah mengundang Nikita Mirzani. Saat tampil di Padang hingga Ternate, Nikita diungkap mendapat bayaran ratusan juta rupiah, tidak seperti pernyataan Dewi Perssik.

"Percaya sih, waktu kakak Niki perform di Padang, ada temen aku yang jadi panitia penyelenggaranya, itu harga 2 jamnya 300 juta, belum hotel dll," kata akun @stasyae***.

"Malam minggu kemarin nyanyi di Ternate mau ketemu musti bayar 500k... denger-denger bayarannya 200 juta loh di luar hotel dan pesawat... apalagi waktu Niki ke Papua kemarin waduh pasti lebih mahal lagi kayaknya," balas akun @vthreekalalo***.

"Itu 150 belum riders-nya lo ya, tiket pesawat minimal bisnis, hotel minim bintang berapa tuh, penjemputan, dll," timpal akun @mrs.wa***. "Belom termasuk sawerannya kadang bisa tembus 50 jutaan lebih," sahut akun @wisnu.***.

Nominal bayaran Nikita Mirzani untuk tampil bernyanyi dari komentar warganet tersebut belum dapat dipastikan kebenarannya. Sebab Nikita hanya pernah mengungkap bayarannya sebagai Brand Ambassador (BA) dalam setahun, yaitu Rp4 miliar.

Kontributor : Neressa Prahastiwi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI