
Suapan kue pertama dari Raul Lemos bukan hanya untuk Kris Dayanti sebagai istri tercinta. Namun kue pertama itu juga dibagikan pada semua anak-anak, mantu dan cucu.
Menariknya, bukan Amora dan Kellen yang mendapatkan suapan setelah KD namun lebih dulu ke Aurel, Azriel, dan Atta baru ke dua anak kandungnya. Baru kemudian menyuapi cucu pertama, Ameena meski bocah tiga tahun itu menolak. Sikap Raul ini menuai sanjungan netizen.
4. Kado dari Atta Aurel Family

Di pesta kejutan ulang tahun ini, Atta dan Aurel beserta dua putrinya tak lupa membawa kado untuk Raul Lemos. Sebuah barang branded diberikan meski belum diketahui apa isinya.
5. Ameena duet dengan Kris Dayanti

Ameena menjadi pusat perhatian semua orang di acara ulang tahun Avo-nya. Dia bahkan berduet nyanyi dengan Gemmi-nya melantunkan lagu 'Mencintamu'.
Banyak mata memandang dan sorot kamera dari mana-mana, Ameena tetap percaya diri bernyanyi dengan KD. Benar-benar the next diva di masa depan.
6. Ameena nyawer

Momen langka nih Ameena nyawer diva top yang sedang asyik dangdutan. Mulai dari mamanya, gemmi-nya hingga Oma Yuni Shara semuanya dapat saweran dari Ameena berupa uang Rp100 ribu.
Baca Juga: Atta Halilintar Kirim Berton-ton Beras untuk Warga Papua, Banjir Pujian
7. Si kecil Azura ikutan joget