Pengacara Mulai Ragukan Keterangan Vadel Badjideh soal Kasus Persetubuhan Anak dan Aborsi

Rabu, 19 Februari 2025 | 09:14 WIB
Pengacara Mulai Ragukan Keterangan Vadel Badjideh soal Kasus Persetubuhan Anak dan Aborsi
Vadel Badjideh bersama pengacaranya, Razman Arif Nasution kembali mendatangi Polda Metro Jaya, Rabu (6/11/2024). [Rena Pangesti/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vadel Badjideh kini resmi menjadi tersangka atas kasus persetubuhan anak dan aborsi yang tidak sesuai dengan ketentuan. Ia pun sudah ditahan di Polres Metro Jakarta Selatan sejak Kamis (13/2/2025).

Meski sudah menjadi tersangka, Vadel Badjideh bersikukuh bilang kepada pengacaranya tidak melakukan seperti yang dituduhkan. Lelaki 20 tahun ini merasa telah difitnah.

"Masih, (kata) dia (Vadel Badjideh) 100 persen kejadian ini fitnah. Sakit bang Rahmat," kata pengacara Vadel Badjideh, Rahmat Riadi di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (18/2/2025).

Vadel Badjideh diperkenalkan sebagai tersangka kasus tindak asusila terhadap Laura Meizani di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jumat (14/2/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Vadel Badjideh diperkenalkan sebagai tersangka kasus tindak asusila terhadap Laura Meizani di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jumat (14/2/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Rahmat Riadi pun awalnya percaya dengan ucapan Vadel Badjideh tersebut. Sebab merujuk pada keterangan anak bungsu Umar Badjideh sebelum ditahan.

Baca Juga: Setelah 3 Tahun, Nikita Mirzani dan Lolly Berjumpa Lagi: Tak Bisa Dipisahkan!

Belum lagi, Laura Meizani Nasseru Asry alias Lolly yang mendadak datang ke tempat Razman Arif Nasution dan menceritakan kejadian tersebut.

"Lolly lari dari rumah aman dan kami bersama hampir 24 jam. Saya tanya, dia bersumpah demi Allah tidak pernah melakukan. Di situ saya yakin 100 persen mereka tidak bersalah dan saya akan perjuangkan," kata Rahmat Riadi.

Tapi kini Rahmat Riadi ragu dengan keterangan Vadel Badjideh. Ini karena Lolly yang kemudian mengubah cerita 180 derajat dari sebelumnya.

"Keyakinan saya 50:50," ucap Rahmat Riadi.

Vadel Badjideh diperkenalkan sebagai tersangka kasus tindak asusila terhadap Laura Meizani di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jumat (14/2/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Vadel Badjideh diperkenalkan sebagai tersangka kasus tindak asusila terhadap Laura Meizani di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jumat (14/2/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Ia menambahkan, "kalau ditanya kenapa gini, ketika saya pertama dampingi Vadel, walau dia bilang tidak melakukan persetubuhan dan aborsi, saya sebagai lelaki normal dan lebih lama hidup di Jakarta nggak percaya, karena Jakarta ini lebih kejam daripada ibu tiri. Pacaran di jakarta banyak norma yang dilanggar."

Baca Juga: Lepas dari Vadel Badjideh, Sikap Lolly Anak Nikita Mirzani Ketemu Fans Disorot

Walaupun begitu, Rahmat Riadi tetap masih mau mengumpulkan bukti tentang kebenaran kasus ini.

"Saya lagi upayakan, tadi ketemu ke penyidik minta salinan BAP. Nanti dipelajari lagi," kata tim pengacara Vadel Badjideh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI