Suara.com - Syifa Hadju dan El Rumi menambah panjang daftar pasangan artis Tanah Air yang merayakan Hari Valentine pada Jumat (14/2/2025). Momen perayaan Valentine perdana mereka santer menyita atensi publik.
Jauh sebelum dengan El Rumi, Syifa Hadju juga diketahui pernah merayakan Valentine pertama dengan Rizky Nazar sebagai pasangan.
Tetapi, bentuk perayaan Valentine pertama Syifa Hadju dengan El Rumi dan Rizky Nazar tampaknya memiliki sedikit perbedaan.
Ditilik pada Sabtu (15/2/2025), berikut adalah perbandingan sikap romantis El Rumi dan Rizky Nazar ke Syifa Hadju saat perdana merayakan Valentine.
El Rumi

Semenjak go public berpacaran pada September 2024, El Rumi dan Syifa Hadju perdana merayakan Hari Valentine sebagai pasangan.
Dalam perayaan Valentine yang pertama, El Rumi memboyong Syifa Hadju fine dining di restoran The Coach, Jakarta. Makan malam romantis itu dilengkapi dekorasi bunga dan lilin.
Di samping itu, El Rumi juga telah menyiapkan sebuket bunga mawar merah dan putih untuk Syifa Hadju. Dia juga menghiasi buket itu dengan foto mereka berdua di bagian tengah.
Sebagai pasangan fenomenal, El Rumi dan Syifa Hadju juga kebanjiran job saat Hari Valentine. Mereka meng-endorse salah satu brand fesyen ternama dari Italia, Gucci.
Baca Juga: Apesnya El Rumi: Tonton Klub Kesayangan Degradasi ke Liga Nusantara
Rizky Nazar