"Kalau saya ingat-ingat dia menceritakan kejadian dia dipaksa, diancam, dipukulin sakit guys," ujar Nikita Mirzani.
Menurutnya, netizen tak pernah mengetahui lebih jauh apa yang terjadi pada Lolly karena hanya tahu dari apa yang ada di media sosial.
"Kalau kalian itu kan hanya penikmat sosial media, kalian hanya tahu cerita dari berita yang sudah ditayangkan, tapi kalian gak pernah tahu runtutannya," ujarnya.
Sebelumnya, Lolly melakukan BAP ulang ini terkait dengan kasus dugaan tindak asusila yang menyeret kekasihnya, Vadel Badjideh.