"Kamu penyanyi Indonesia yang paling aku suka sekarang. Ranking satu!" tutur Kyuhyun membuat Ghea tersipu.
Keduanya lalu berpelukan sebelum Ghea Indrawari meninggalkan panggung.
Konser tunggal bertajuk Kyuhyun 10th Anniversary Asia Tour [Colors] ini berlangsung sekira dua jam lamanya. Kyuhyun menyanyikan belasan lagu termasuk lagu-lagu hits seperti Restart, Together, Time With You, hingga Sorry, Sorry milik Super Junior.