Melalui lagu ini, Ari Bias kembali unjuk kemampuannya dalam menciptakan lagu dengan nuansa pop yang kuat.
7. Panah Asmara - Tika Ramlan (T2)
Ari Bias juga pernah menciptakan lagu untuk mantan personel duo T2, Tika Ramlan. Judulnya "Panah Asmara."
Lagu ini dirilis dalam album solonya Lebih Baik pada 2014. Sayangnya, "Panah Asmara" kurang mendapat perhatian besar dari pasar musik Indonesia.
Ari Bias mungkin tidak selalu menjadi nama yang menonjol di industri musik Indonesia, tetapi kontribusinya dalam menciptakan lagu-lagu yang menyentuh hati tetaplah signifikan.
Dari Agnez Mo hingga Kris Dayanti, karyanya telah dinyanyikan oleh para penyanyi ternama dan tetap diingat oleh para penggemar musik Indonesia.
Kontributor : Chusnul Chotimah