Mulai Bahas Anak, Nikita Mirzani Sengaja Alihkan Isu Kasus yang Dilaporkan dr Reza Gladys?

Ferry Noviandi Suara.Com
Sabtu, 08 Februari 2025 | 17:40 WIB
Mulai Bahas Anak, Nikita Mirzani Sengaja Alihkan Isu Kasus yang Dilaporkan dr Reza Gladys?
Nikita Mirzani. [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Mantan istri Antonio Dedola itu menjamin jika kini putrinya berada di tempat yang jauh lebih baik dari sebelumnya.

"Jadi kalau kalian tanya Laura di mana, dia berada di tempat yang amat sangat amat baik," tutur Nikita MIrzani.

Laura Meizani atau Lolly anak Nikita Mirzani. [Instagram/laurameizanimawardi]
Laura Meizani atau Lolly anak Nikita Mirzani. [Instagram/laurameizanimawardi]

Aksi Nikita yang kembali membahas Lolly itu justru dicibir oleh warganet. Pasalnya mantan kekasih Matthew Gilbert itu disebut sengaja mengalihkan isu.

Nikita baru-baru ini diketahui telah menjalani pemeriksaan soal dugaan kasus pemerasan yang dilaporkan Dokter Reza Gladys.

Jika dinyatakan bersalah, Nikita bisa dijerat dengan pasal 368 KUHP dengan ancaman hukuman sembilan tahun penjara.

"Giliran di BAP tentang anaknya dinaikkin, aaah pengalihan isu biar nitizen fokus ke anaknya bukan dia,” komen akun @its_***.

"Mulai upload-uload anak, terutama yg kecil ya Nik," ujar akun @ani_***. "Lagi ngalihin isu BAP kemarinkah? Soalnya kasusnya pemerasan," komentar akun @_len***. "Pengalihan isu ya ga ya," ombuh akun @ukhu***.

Kontributor : Rizka Utami

Baca Juga: Kasus Nikita Mirzani vs Vadel Badjideh, Lolly Kembali Diperiksa Polisi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI