![Abidzar Al Ghifari dan para pemain A Business Proposal dalam sesi gala premiere di CGV Grand Indonesia, Jakarta, Jumat (31/1/2025) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/01/59757-abidzar-al-ghifari.jpg)
"Di versi Korea, karakter utama pria digambarkan sebagai pria sukses dan karismatik. Namun, dalam film ini, karakter utama tampak seperti remaja labil yang tidak cocok dengan perannya," tulis seorang penonton yang kecewa.
Dengan rating dan jumlah penonton yang jauh dari ekspektasi, "A Business Proposal" versi Indonesia tampaknya gagal menarik perhatian, baik dari penggemar webtoon, drakor, maupun penonton umum.
Boikot yang terjadi sebelum penayangan jelas berpengaruh besar terhadap performa film ini, membuatnya menjadi salah satu adaptasi yang paling mengecewakan dalam beberapa tahun terakhir.
Kontributor : Chusnul Chotimah