Suara.com - Lina Priscilla tengah menjadi sorotan publik, karena berada di antara jajaran petinggi Grup MNC.
Lina Priscilla sebagai salah satu sosok berpengaruh di Grup MNC juga adik dari Liliana Tanoesoedibjo, istri dari Hary Tanoesoedibjo.

Banyak orang mungkin penasaran dengan sosok adik ipar Hary Tanoesoedibjo tersebur dan posisinya di Grup MNC.
Profil Lina Priscilla
Berdasarkan informasi dari laman Linkdln-nya, Lina Priscilla adalah lulusan Accounting dan Finance dari Macquarie University, Australia.

Selain itu, adik Liliana Tanoesoedibjo ini juga mendapat gelar Master of Business Administration dari UNSW Australia.
Usai mendapat gelar master tersebut, Lina Priscilla langsung mengawali karirnya sebagai Manager TV Programming Acquisition di RCTI sejak 2004 sampai 2008.
Kemudian, Lina Priscilla menjabat sebagai Managing Director di MNC Channels mulai Juni 2014 hingga April 2020.
Selain itu, adik ipar Hary Tanoesoedibjo ini juga menjabat sebagai Presiden Director dan CEO di PT Star Media Nusantara sejak Januari 2008 sampai sekarang.
PT Star Media Nusantara yang dinaungi oleh Lina Priscilla ini bekerja mengelola artis dari berbagai program pencarian bakat yang diproduksi Grup MNC, seperti Indonesian Idol, KDI, Miss Indonesia, dan MTV VJ Hunt.