Koleksi Tas Mewah Yasmine Wildblood, Menantu Japto Soerjosoemarno yang Rumahnya Digeledah KPK

Rabu, 05 Februari 2025 | 21:35 WIB
Koleksi Tas Mewah Yasmine Wildblood, Menantu Japto Soerjosoemarno yang Rumahnya Digeledah KPK
Yasmine Wildblood [Yuliani/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledehan di kediaman Ketua Umum Pemuda Pancasila, Japto Soerjosoemarno pada Rabu (5/2/2025) pagi. Japto adalah mertua artis Yasmine Wildblood

Gara-gara itu, gaya hidup Yasmine ikut disorot. Istri Abi Yapto ini diketahui memiliki koleksi tas mewah. 

Koleksi tas Yasmine di antaranya berasal dari brand luar negeri. Berikut adalah koleksi tas Yasmine yang dirangkum Suara.com:

1. Balenciaga

Pada unggahan lawas 2021 lalu, Yasmine sempat berkunjung ke Gunung Semeru. Kala itu, Yasmine memamerkan koleksi tasnya dari Balenciaga.

Balenciaga adalah merek Perancis yang didirikan oleh seorang desainer asal Spanyol. Merek ini masih beken dan populer hingga hari ini.

Meski dikenal berdesain kontroversial, tas milik Yasmine ini cukup berbeda. Berkolaborasi dengan Hello Kitty dan berwarna putih, tas Yasmine ini dikabarkan berharga Rp17,8 juta menurut Tinkerlust.

2. Celine

Masih pada tahun yang sama, Yasmine kedapatan memakai merek berbeda. Yasmine sedang berlibur bersama keluarga saat itu.

Baca Juga: Kabar Duka, Ayah Yasmine Wildblood Meninggal Dunia

Sembari menggendong putrinya, Yasmine memakai tas dari merek internasional, Celine. Merek asal Perancis tersebut diketahui pernah memakai Lisa BLACKPINK sebagai Brand Ambassador.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI