"Sakit banget ya Allah, udah 5 bulan aku menangis menahan rasa sakit ini. Sudah 5 bulan aku tidak bisa tidur nyenyak memikirkan anakku di luar sana," imbuhnya.
"Ya Allah, rasanya jika tidak ada anak-anak yang harus aku jaga dan lindungi sampai mereka menikah, lebih baik aku mati saja ya Allah. Sakit banget ya Allah," pungkasnya dengan emoji wajah sedih.
Curahan hati Intan rupanya membuat warganet kesal dengan perilaku Ratu Sofya.
"Dia belum tahu aja setelah menikah rumah untuk pulang tetap orangtua," kata seorang warganet.
"Aku yang udah ditinggal bapak selamanya, sakit banget baca ini," imbuh warganet yang lain.
"Ratu Sofya, tolong selagi kedua orangtua sehat, jangan disia-siakan, setelah mereka nggak ada, bener-bener baru terasa," tegur warganet yang lainnya.
Diketahui, permasalahan Ratu Sofya dengan keluarga bermula dari perginya sang aktris dari rumah demi bisa tinggal seorang diri. Namun, orangtuanya meyakini bahwa keputusan putrinya itu dipengaruhi oleh kekasihnya, Cornelio Sunny.
Sejak awal, hubungan asmara Cornelio Sunny dengan Ratu Sofya memang tidak direstui. Terlebih keduanya memiliki selisuh usia yang jauh, yakni 19 tahun.
Baca Juga: Dijuluki The Next Ratu Film Horor, Ini Rekomendasi Film Ratu Sofya