3. Iwan Fals Lupa Jumlah Pertanyaan yang Diajukan Penyidik

Setelah melakukan pemeriksaan, Iwan Fals mengaku lupa menjumlah berapa total pertanyaan yang didapatkan dari penyidik.
Namun pelantun "Bento" itu memastikan semua pertanyaan yang diajukan penyidik dijawab sempurna oleh dirinya.
Kuasa hukum Iwan Fals, Andhika, mengungkapkan bahwa kliennya menjalani pemeriksaan dengan menjawab 16 pertanyaan dari penyidik.
4. Kronologi Laporan
![Musisi Iwan Fals. [Antara]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/03/13/12875-iwan-fals.jpg)
Kehadiran Iwan Fals berkaitan dengan kasus yang dilaporkannya pada 2021 lalu. Saat itu, musisi 63 tahun ini melaporkan Indra Bonaparte, pendiri ormas Orang Indonesia (OI), ke Polda Metro Jaya atas kasus pencemaran nama baik dan UU ITE.
Namun, Indra justru melaporkan balik istri Iwan Fals atas dugaan pemalsuan dokumen berupa SK Menteri Hukum dan HAM. Pada 23 Maret 2022, Indra melaporkan Rosana ke Polres Metro Jaksel atas dugaan pemalsuan akta pendirian ormas OI.
Demikian beberapa fakta mengenai kehadiran Iwan Fals yang mendatangi Polres Jakarta Selatan.
Baca Juga: Ada Warga Meninggal Usai Antre LPG 3 Kg, Iwan Fals Turut Berduka