Razman Arif Nasution kemudian meminta Vadel Badjideh bersabar. Pasalnya hanya menunggu empat bulan lagi Laura Meizani akan genap berusia 18 tahun yang artinya sudah dewasa.
"Vadel sekarang tiap hari telepon saya. Dia pengin cepat 28 Mei. Kan selesai, dia dewasa, 18 tahun. Jangan Fahmi (pengacara Nikita Mirzani) beralibi lagi 18 (tahun) belum dewasa," beber Razman.
Dalam kesempatan tersebut, Razman Arif Nasution pun yakin Laura Meizani alias Lolly tidak akan berubah pikiran. Oleh sebab itu, Razman mendesak Vadel melamar Laura 28 Mei 2025 nanti.
"28 Mei ulang tahunnya Lolly. Kalo bersamaan dengan itu dia (Vadel) melamar, emang ada larangan? Enggak kan?" tandas Razman.
Di sisi lain, potret terbaru Laura Meizani disambut antusias oleh fans Nikita Mirzani di akun @nikmine. Menurut fans, Laura semakin cantik ketika dirawat oleh ibunya.
"Cantik Laura gitu semoga benar-benar sadar ya," komentar akun @want***.
"Laura udah cantik lagi," sahut akun @gita_dew***.
"Begini kalo dirawat sama aminya pasti manis plus glowing ," timpal akun @febysa***.
Baca Juga: Pukul Razman di Kantor Polisi, Nikita Mirzani Segera Diperiksa
Kontributor : Neressa Prahastiwi