Jennifer Bachdim dikenal sebagai sosok ibu inspiratif dan mandiri karena merawat empat buah hatinya tanpa bantuan asisten rumah tangga. Dari empat anaknya, Kiyomi Bachdim, putri sulung Jennifer Bachdim kini sedang disorot.
Pasalnya, Kiyomi yang sudah beranjak remaja kini telah menjadi pilates dates Jennifer Bachdim. Lewat postingan Instagram terbaru, potret Jennifer Bachdim dan Kiyomi pilates bareng diunggah.
Lewat potret itu terlihat hubungan keduanya yang layaknya bestie terungkap dan membuat iri. Penasaran seseru dan sekompak apa Jennifer Bachdim dan Kiyomi saat pilates bareng? Simak deretan potretnya berikut.
1. Pilates Dates

Jennifer Bachdim baru saja mengunggah video terbaru di Instagram. Dalam video itu terlihat jika dirinya dan Kiyomi tengah bersiap untuk olahraga bersama. Ibu dan anak ini terlihat kompak dan bahagia saat mengumumkan akan menjalani pilates dates bersama.
2. Bestie Banget

Kiyomi yang sudah beranjak remaja menjadi bestie bagi Jennifer Bachdim yang memang suka olahraga. Jennifer pun senang karena putri sulungnya itu akan menemaninya untuk pilates setiap minggunya.
3. Kompak

Jennifer Bachdim dan Kiyomi tampil kompak dengan outfit olahraga yang senada yaitu dengan sportswear putih abu-abu. Penampilan awet muda Jennifer Bachdim yang memukau sepertinya akan segera tersaingi oleh Kiyomi.
Baca Juga: Liburan di Portugal, Aksi Jennifer Bachdim Angkat Stroller Berisi Anaknya Curi Perhatian
4. Ikuti Ritme