Setiap Ucapan Bisa Jadi Doa di Tanah Suci, Ivan Gunawan Punya Buktinya

Sumarni | Adiyoga Priyambodo
Setiap Ucapan Bisa Jadi Doa di Tanah Suci, Ivan Gunawan Punya Buktinya
Ivan Gunawan di acara pembukaan gerai Nasi Kulit Mak Igun di kawasan Pondok Bambu, Jakarta, Rabu (29/1/2025) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo].

Ivan Gunawan baru saja pulang umrah.

Suara.com - Ivan Gunawan benar-benar memanfaatkan perjalanan umrah terakhirnya untuk beribadah selama 9 hari. Ia lebih sering menghabiskan waktu di masjid.

"Aku kalau Ashar sampai Isya suka nggak balik ke hotel. Di masjid terus aja tuh habis Ashar, jadi lanjut Magrib terus Isya. Habis itu baru balik ke hotel, terus makan," kisah Ivan Gunawan di kawasan Pondok Bambu, Jakarta, Rabu (29/1/2025).

Saking ingin fokus ibadah, Ivan Gunawan sampai berusaha menghindar dari keramaian agar tidak membuat heboh jamaah lain yang berasal dari Indonesia.

"Aku kemarin umrah itu lebih banyak ngumpet di balik tiang. Jadi, kayak di pojokan mana gitu," tutur Ivan Gunawan.

Baca Juga: Kode Keras Ruben Onsu Mualaf? Ivan Gunawan Keceplosan di Acara Brownis

Namun, upaya Ivan Gunawan tidak berhasil. Tetap ada saja jamaah asal Indonesia yang tidak sengaja melihatnya dan ingin meminta foto.

"Lucunya, udah ngumpet juga masih ada orang yang minta foto ya. Masih aja ada. Ya alhamdulillah ya, mungkin badan sama tiang nggak ada bedanya, jadi tetep kelihatan," celoteh Ivan Gunawan sambil tertawa.

Meski upayanya menyembunyikan identitas gagal, Ivan Gunawan di sisi lain tetap bahagia. Ternyata, masih ada yang mengenalinya di Tanah Suci sekalipun sama-sama berasal dari Indonesia.

"Aku seneng sih. Antusiasme masyarakat Indonesia yang berangkat umrah juga ternyata menggemari aku," kata Ivan Gunawan.

Bahkan, keberadaan orang-orang itu juga yang membuat Ivan Gunawan punya bukti bahwa setiap ucapan bisa jadi doa di Tanah Suci. Cerita bermula ketika lelaki yang biasa disapa Igun bosan dengan menu makanan hotel.

Baca Juga: Padahal Tuai Banyak Pujian, Ivan Gunawan Malah Ngaku Tak Nyaman Jadi Host Acara Komedi

Ivan Gunawan di acara pembukaan gerai Nasi Kulit Mak Igun di kawasan Pondok Bambu, Jakarta, Rabu (29/1/2025) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo].
Ivan Gunawan di acara pembukaan gerai Nasi Kulit Mak Igun di kawasan Pondok Bambu, Jakarta, Rabu (29/1/2025) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo].

"Satu pagi, aku bosen cuma makan makanan hotel. Soalnya kalau makanan Arab ya gitu-gitu kan, yang roti apa segala macem," kenang Ivan Gunawan.