![Dewi Perssik. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/01/28/54122-dewi-perssik.jpg)
Pada saat yang sama, ada warganet menyalahkah Dewi Perssik. Pasalnya, Dewi yang menuding Doktif menyebabkan rating acara yang dipandunya menjadi turun.
"Akhirnya masyarakat tahu fee Pagi Pagi Ambyar gara-gara Depe," ujar seorang warganet.
Dewi Perssik sendiri sudah menjadi host di televisi sejak lama. Sayangnya, belum diketahui secara detail bayaran yang diterima dari sana. Tapi diprediksi, honor Depe sebagai host berkali-lipat dari bayaran untuk narasumber, termasuk Doktif.
Yang sudah pasti, bayaran Dewi Perssik sebagai penyanyi dangdut terbilang fantastis. Depe bisa mengantongi Rp100 juta sekali manggung. Bahkan, ia bilang pernah dibayar Rp350 juta.
"Pernah dulu aku dapet honor Rp350 juta sekali manggung, acara tahun baru kayaknya. Itu paling besar honor yang aku terima selama belasan tahun jadi penyanyi dangdut," kata Dewi Perssik membeberkan.