5 Film Abidzar Al Ghifari, Dituding Malas Riset Bintangi A Business Proposal

Yazir F Suara.Com
Rabu, 29 Januari 2025 | 21:00 WIB
5 Film Abidzar Al Ghifari, Dituding Malas Riset Bintangi A Business Proposal
Film Abidzar Al Ghifari (IMDb)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Abidzar Al Ghifari akan bermain dil film A Business Proposal yang tayang di bioskop mulai 6 Februari 2025. Padahal belum tayang, film A Business Proposal sudah menuai kritik dari penonton drama aslinya gara-gara pernyataan Abidzar.

Sebagai informasi, film A Business Proposal merupakan adaptasi drama Korea "Business Proposal". Namun Abidzar Al Ghifari malah mengaku belum menonton drama aslinya, bahkan menegaskan akan membuat karakter sendiri.

Pernyataan Abidzar Al Ghifari menuai berbagai kritik. Abidzar dibandingkan dengan Vino G. Bastian yang juga berperan dalam adaptasi film Korea, tetapi mau riset sebelum syuting.

Menanggapi kritik tersebut, Abidzar Al Ghifari malah menyebut penggemar K-Drama terlalu fanatik dan rasis. Pernyataan-pernyataan Abidzar tersebut lantas dikhawatirkan membuat film A Business Proposal sepi penonton.

Dinilai tidak profesional dan dibandingkan dengan aktor senior, film Abidzar Al Ghifari apa saja sih? Ketahui selengkapnya melalui ulasan berikut ini.

1. A Business Proposal (2025)

Film Abidzar Al Ghifari A Business Proposal
Film Abidzar Al Ghifari A Business Proposal

Film A Business Proposal mengisahkan kencan buta antara Sari yang mewakili Yasmin dengan pria bernama Utama. Ternyata Utama adalah pewaris di tempat Sari bekerja.

Karakter utama di film A Business Proposal diperankan oleh Abidzar Al Ghifari dan Ariel Tatum. Sedangkan drama Korea Business Proposal (2022) sendiri dibintangi Kim Se Jeong dan Ahn Hyo Seop.

2. Guna-Guna Istri Muda (2024)

Film Abidzar Al Ghifari Guna-Guna Istri Muda
Film Abidzar Al Ghifari Guna-Guna Istri Muda

Abidzar Al Ghifari berperan sebagai Leo dalam film Guna-Guna Istri Muda. Leo merupakan anak Mbah Sumi yang berprofesi sebagai dukun.

Film Guna-Guna Istri Muda berkisah tentang Angel yang menjadi orang ketiga dalam rumah tangga Burhan dan Vivian. Angel ternyata diam-diam juga menjalin hubungan dengan Leo.

Baca Juga: Riwayat Karier Abidzar Ghifari, Panen Kritik Usai Sentil Fans Fanatik di Film 'Business Proposal'

3. Balada si Roy (2023)

Film Abidzar Al Ghifari Balada si Roy
Film Abidzar Al Ghifari Balada si Roy

Film Balada si Roy menampilkan Abidzar Al Ghifari sebagai pemeran utamanya, Roy Boy Harris. Ia menjadi lawan main Febby Rastanty hingga Bio One.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI