Suara.com - Sarwendah merayakan Imlek bersama anak-anak. Tak hanya mereka, hadir pula Jordi Onsu yang datang ke rumah mantan istri kakaknya itu.
Sarwendah menuturkan, Imlek menjadi momen berkumpul keluarga. Sebab jika di hari biasa, masing-masing orang akan sibuk.
"Kumpul keluarga, makan-makan, cuma ya, yang penting kalau Imlek itu kan, kumpul bareng, makan masakan nai-nai (nenek) nya," kata Sarwendah ditemui di Cipete, Jakarta Selatan pada Rabu (29/1/2025).
![Sarwendah rayakan Imlek bersama keluarga di rumahnya, Cipete, Jakarta Selatan Rabu (29/1/2025) [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/01/29/45681-sarwendah.jpg)
Selain makanan, hal yang menjadi tradisi wajib dilakukan adalah adanya barongsai. Kehadiran ikon Imlek ini menjadi permintaan anak-anak.
"Jadi yang lucu, keponakan itu setiap tahun, mau barongsai," kata Jordi Onsu.
Sarwendah menambahkan, anak-anaknya bahkan memesan warna barongsai.
"Ada, ada.. rikues warna. Nia sama Thalia mau warna putih dan kuning. Onyo ikut adik-adiknya aja," kata Sarwendah.
Bagi Sarwendah, kehadiran barongsai menjadi keseruan tersendiri. Terlebih anak keduanya, Thania Putri Onsu yang antusias memberi angpau.
![Sarwendah rayakan Imlek bersama keluarga di rumahnya, Cipete, Jakarta Selatan Rabu (29/1/2025) [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/01/29/83034-sarwendah.jpg)
"Jadi angpau buat barongsai habis, dikasih yang punya dia. Aku bilang, hah itu angpau Thania. Dia nggak ngerti kan," terang Jordi Onsu.
Baca Juga: Misteri Terpecahkan! Ini Alasan Ilmiah dan Mitos Kenapa Imlek Selalu Hujan
Thania baru menyadari angpau tersebut adalah miliknya habis karena diberikan ke barongsai.