Berbeda dengan dokter Richard Lee atau Maia Estianty, nama Doktif memang baru terkenal belakangan ini. Informasi soal pendidikannya pun hanya ditemukan keluar dari mulut sendiri.
Doktif pernah bercerita jika dirinya pernah berkuliah di Universitas Hang Tuah Surabaya. Kemudian Doktif melanjutkan ke Universitas Udaya untuk jenjang S-2 dan berakhir mundur karena kendala biaya.
Meski begitu, pendidikannya bisa dikatakan setara dengan dokter Richard Lee. Pasalnya, Doktif pernah mengikuti program Diploma American Academy of Aesthetic Medicine (AAAM).