Shella Saukia memasang promo "beli satu gratis satu". Artinya, produk cushion dijual dengan harga Rp142.500. Tentu harga tersebut akan lebih menarik minat konsumen dibanding harga yang dipasang oleh reseller.
"Udah nih, masih positive thinking nih kalo mungkin sesekali Kak Shella live nggak apa-apa lah ya. Lumayan juga buat kita reseller nge-war dengan harga yang murah banget, terus nanti kita jual dengan harga yang sudah ditentukan," lanjutnya.
Tapi rupanya Shella Saukia terus melakukan penjualan dengan sistem ecer, sehingga para agen dan reseller mau tidak mau harus ikut menurunkan harga produk yang sudah mereka punya.
"Nggak mikir kita reseller kecil, nggak mikir agen-agen yang lain. Mana kata-kata kak Shella yang bilang kalo mau bikin agen-agen sama reseller SS sukses semua? Di mana? Kita malah rugi besar-besaran," pungkasnya.
Hal yang paling membuat @Phutly_ geram adalah tidak ada permintaan maaf maupaun tanggung jawab dari Shella Saukia terhadap para reseller dan agennya.
Hingga kini, belum ada klarifikasi lebih lanjut dari Shella Saukia terkait kerugian yang dialami para reseller-nya. Perempuan asal Aceh itu justru sedang berseteru dengan influencer produk kecantikan Dokter Detektif.