Suara.com - Dokter Detektif alias Doktif tak tinggal diam setelah Dewi Perssik mengatakan dirinya membuat rating program Pagi Pagi Ambyar di Trans TV turun.
Doktif mengaku tak tahu alasan Dewi Perssik menyalahkan dirinya atas rating Pagi Pagi Ambyar yang jelek. Sebab, mantan istri Aldi Taher itu terlihat mendukungnya ketika menjadi bintang tamu.
"Urusan DP gak ngerti, tapi yang jelas ketika Doktif di Pagi Pagi Ambyar itu dia mendukung," ujar Doktif dilansir dari TikTok @nunananuna01, Selasa (28/1/2025).
Doktif juga menegaskan bahwa pihak Pagi Pagi Ambyar yang ngotot ingin mengundangnya, bukan dirinya sendiri.
"Terus mbak DP, ini Pagi Pagi Ambyar yang ngotot datangin Doktif ya, bukan Doktif," ujarnya.
Bahkan, dokter yang tengah berseteru dengan Shella Saukia ini mengatakan Brownis Trans TV juga ingin mengundangnya tetapi dirinya lebih memilih hadir di Pagi Pagi Ambyar karena yang paling ngotot.
Karena itu, Doktif tak terima dirinya disalahkan sebagai penyebab rating program acara TV yang dibawakan Dewi Perssik turun.
"Brownis juga mau undang Doktif belum Doktif iyain. Yang ngotot Pagi Pagi Ambyar, Doktif datangin. Jadi bukan salah Doktif dong kalau ratingnya turun. Kan kalian yang ngotot datangin Doktif," jelasnya.
Tak hanya itu, Dokter Detektif juga mengeluhkan bayaran sebagai narasumber Pagi Pagi Ambyar yang tak seberapa dibandingkan dirinya jualan di kliniknya.
Baca Juga: Siapa dr Richard Lee? Kini Dikabarkan Peluk Agama Islam

"Uang bayarannya juga cuman Rp 1 juta, kecil banget. Mending waktunya Doktif pakai jualan di klinik daripada datang ke Pagi Pagi Ambyar," ujarnya.