Harta Rp24 Triliun, Gaya Hidup Owner Skincare Ini Beda 360 Derajat dari Shella Saukia Cs

Senin, 27 Januari 2025 | 14:38 WIB
Harta Rp24 Triliun, Gaya Hidup Owner Skincare Ini Beda 360 Derajat dari Shella Saukia Cs
Shella Saukia dan Nikita Mirzani (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perseteruan melibatkan para owner skincare semakin memanas dengan terlibatnya beberapa figur publik. Sebut saja, satu di antaranya adalah Nikita Mirzani.

Hingga Senin (27/1/2025), Nikita masih konsisten menjadikan Shella Saukia sebagai rival. Sementara di sisi lain, Shella memperoleh banyak hujatan dari publik.

Hujatan yang diterima tidak sekadar soal dugaan penipuan skincare yang dilakukan oleh Shella. Persoalan terkait gaya hidup turut diperhatikan.

Pada pandangan publik, Shella dinilai sebagai sosok yang suka fleksing. Sikap ini yang membuat Shella dibandingkan dengan owner skincare yang namanya lebih besar, yaitu pemilik Paragon Group.

Baca Juga: Segini Tarif Elza Syarief: Pengacara Shella Saukia yang Diledek Nikita Mirzani

Paragon sendiri dikenal membawahi merek-merek terkenal. Selain Wardah, Paragon juga menaungi merek Kahf.

Pemilik sekaligus pendiri dari Paragon Group diketahui bernama Nurhayati Subakat. Sosok ini bisa dibilang jauh berbeda dari Shella Saukia dan owner skincare yang lainnya.

Jangankan fleksing, Nurhayati Subakat membatasi diri dari sorotan. Namanya pun jarang muncul di media sosial.

Hingga belakangan ini, nama serta gaya hidupnya yang sederhana dan tidak berlebihan menuai pujian setinggi langit. Bahkan melalui unggahan dari akun X @aaf1_, Nurhayati Subakat memiliki satu sumbangsih besar untuk almamaternya, ITB.

Nurhayati dikabarkan memberikan dana tambahan untuk riset di ITB. Dana yang diberikan secara rutin tersebut mencapai angka Rp52 miliar.

Baca Juga: Detik-detik Isa Zega Ngamuk Dipanggil Sahrul Viral, Momen Lempar Sepatu Tuai Sorotan

"Rutin menyumbang Rp52 miliar untuk pengembangan riset di ITB," bunyi keterangan yang disertakan sebagaimana dilansir oleh Suara.com.

Nikita Mirzani dan Shella Saukia (Instagram).
Nikita Mirzani dan Shella Saukia (Instagram).

Nominal Rp52 miliar tentu saja bukan nominal yang sedikit.

"Rutin nyumbang Rp52 miliar untuk riset itu gila," komentar salah satu warganet.

"Kata gue mah nyumbang Rp52 miliar buat riset itu termasuk gila," warganet lain menimpali.

'Kegilaan' tersebut dilandasi pada harta kekayaan Nurhayati yang juga tidak main-main. Berdasarkan laporan di Forbes, kekayaannya mencapai sekitar Rp24 triliun.

Kekayaan tersebut diduga diimbangi dengan kebaikan-kebaikan lain yang dilakukan oleh Nurhayati Subakat. Selain tidak fleksing, Nurhayati diduga rutin mengajak karyawan umrah hingga membayar zakat dalam jumlah besar.

"2023 lalu berkesempatan buat Monev di salah satu lembaga filantropi ZIS, Wardah ga tanggung tanggung untuk zakat, infaq, dan sedekahnya buat Muastahik. Gak cuma di 1 lembaga ZIS bahkan," komentar warganet.

"Pengen diumrahin ya Allah, umrah kayak staf ibu," tambah warganet.

"Baru beberapa hari lalu bawa 1200 karyawannya gathering, jalan-jalan, nginep di hotel bintang 5," ujar warganet lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI