Foto Umrah Dian Sastrowardoyo di Gerbang 79 Banjir Pujian: Bidadari Surga

Senin, 27 Januari 2025 | 08:30 WIB
Foto Umrah Dian Sastrowardoyo di Gerbang 79 Banjir Pujian: Bidadari Surga
Dian Sastrowardoyo (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dian Sasatrowardoyo membagikan foto dirinya yang sedang menjalani ibadah umrah. Kali ini, Dian Sastrowardoyo berangkat umrah bersama dengan suaminya, Indraguna Sutowo dan putranya, Shailendra Naryama Sastraguna Sutowo.

Bintang film Ada Apa Dengan Cinta itu membagikan potret saat berada di Tanah Suci Mekah di Instagram pribadinya. Melalui InstaStory pribadinya dia membagikan foto bersama suami dan buah hatinya.

Dian Sastrowardoyo jalan umrah bersama suami dan buah hatinya (Instagram)
Dian Sastrowardoyo jalan umrah bersama suami dan buah hatinya (Instagram)

Selain itu, ibu dua anak tersebut membagikan foto selfie-nya yang sedang berada di sisi barat pintu Masjidil Haram, Bab al-Malik Fahd atau King Fahd Gate 79 di feed Instagram.

Ini menjadi pintu masuk gerbang favorit jamaah yang menginap di Abraj Al Bait Towers.

Baca Juga: Ivan Gunawan Jalani Ibadah Umrah, Aksinya Berbagi di Tanah Suci Tuai Sanjungan

Unggahan itu pun direspons positif oleh beberapa warganet dan rekan artis. Banyak beberapa rekan artis yang menyanjung penampilan artis yang pernah meraih Piala Citra tersebut.

"MasyaAllah cantiknya," tulis Mulan Jameela.

"MasyaAllah cantik banget," sambung Melly Goeslow.

"I love you so much," komen Putri Tanjung.

Selain rekan artis, beberapa warganet biasa pun tidak mau ketinggalan menyanjung penampilan Dian Sastrowardoyo.

Baca Juga: Citra Kirana Umrah Bareng Anak dan Suami, Cara Gendong Putranya Jadi Sorotan

"Fav selfie 2025: Dian berkerudung putih," komen salah satu warganet.

"Ku bilang tuh apa kan mba! Bersinaarrrr karena wudhuuu," terang warganet lainnya.

"Bidadari surga, tapi istriku lebih cantik sih," komen warganet.

Inspirasi Kebaya Dian Sastro (Instagram)
Inspirasi Kebaya Dian Sastro (Instagram)

Dian Sastrowardoyo menjadi mualaf di tahun 2002 silam. Dia memeluk agama Islam setelah melalui proses panjang dalam pencariannya.

Sampai pada akhirnya, Dian Sastrowardoyo mengikuti sebuah kajian dan menemukan jawaban dari sederet pertanyaan yang selama ini singgah di kepalanya.

Lawan main Nicholas Saputra di film Aruna dan Lidahnya itu semakin mendalami Islam.

Setelah menikah dengan Indraguna Sutowo di tahun 2010 silam dia langsung pergi menjalani umrah bersama dengan lelaki yang dicintainya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI