Sayangnya, klarifikasi Abidzar ini justru menuai beragam reaksi negatif dari netizen. Banyak yang menganggap Abidzar terlalu "geer" (gede rasa) dan menyindirnya dengan komentar-komentar pedas.

"Geer banget lo, Abidzar. Sintya juga belum tentu mau sama lo," komentar salah seorang warganet.
"Abidzar, maaf di rumah kamu ada kaca enggak sih? Please, Sintya kamu berhak dapatkan lebih dari laki-laki kayak gini," kata warganet lain.
"Bilang keganggu, nah lo juga yang duluan segala nyanyi-nyanyi cantik di panggung emaknya. Emaknya juga sama, gimmick bawa-bawa live Sintya mulu, bilang-bilang calon mantu. Pas fans baper malah pada tantrum," sahut warganet lainnya.
Perjodohan antara dua bintang muda ini sebenarnya bermula dari kedekatan Sintya Marisca dengan Umi Pipik. Keduanya kerap terlihat bersama dalam berbagai kesempatan, sehingga memunculkan spekulasi di kalangan netizen bahwa Sintya adalah calon menantu Umi Pipik.
Kontributor : Chusnul Chotimah