Salah besar bagi Hanung Bramantyo, kalau orang-orang mencari nilai kebenaran tentang sejarah dari film seperti yang biasa ia nahkodai.
"Kalau mencari kebenaran di bioskop, itu salah alamat. Ke bioskop itu mencari hiburan, tapi di dalam hiburan itu, harus ada yang bisa diambil dan dibawa pulang. Sedangkan saya kepengin membuat film sejarah, tetapi tidak kaku," ucap Hanung Bramantyo.
![Sutradara film Satria Dewa: Gatotkaca, Hanung Bramantyo memberikan konferensi pers film terbarunya di Epicentrum XXI, Jakarta, Senin (6/6/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/06/06/52892-film-satria-dewa-gatotkaca-hanung-bramantyo.jpg)
Mustikarasa merupakan proyek Presiden Soekarno untuk mengumpulkan 1945 resep nusantara di era kepemimpinannya. Ia ingin menjadikan makanan sebagai salah satu alat politik untuk menunjukkan identitas bangsa Indonesia.
Tujuan Presiden Soekarno saat itu berbanding lurus dengan keresahan yang ingin Hanung Bramantyo sampaikan lewat film Rahasia Rasa. Ia beniat membangkitkan lagi popularitas ragam sajian kuliner lokal, yang kini mulai kalah saing dengan makanan-makanan khas luar negeri.