Suara.com - Hubungan antara aktris cantik Prilly Latuconsina dan Omara Esteghlal belakangan menjadi sorotan warganet.
Setelah sempat dirumorkan menjalin hubungan spesial, Prilly dan Omara akhirnya benar-benar go public dan mengungkapkan bahwa mereka telah resmi berpacaran.
Hal ini diketahui pertama kali melalui unggahan Omara di media sosial, di mana, Omara mengenakan kaus dengan tulisan, “Tahanan Prilly Since 2011”.
Penasaran dengan hubungan dua sejoli ini? Berikut ini fakta-fakta hubungan Prilly Latuconsina dan Omara Esteghlal.
Baca Juga: Naksir Sejak Lama, Omara Esteghlal Pacari Prilly Latuconsina Bak Mimpi Jadi Kenyataan
1. Saling Mengenal Sejak 2011
Diungkap oleh Prilly, dirinya dan Omara rupanya pertama kali bertemu di tahun 2011. Prilly bilang, Omara merupakan teman dari Iqbaal Ramadhan dan Kiky CJR.
Namun pada saat itu, komunikasinya dengan Omara terputus lantaran Omara pindah ke Amerika untuk melanjutkan pendidikannya.
"Kita kenal 2011 jadi masih kecil kenalnya, dia temennya temen aku, Iqbaal, Kiki terus sering ketemu. Terus lost contact karena dia ke Amerika," paparnya.
2. Fans Prilly
Baca Juga: Bangga Bisa Pacari Prilly Latuconsina, Omara Esteghlal Dicibir: Aura Numpang Hidupnya Kuat Banget
Omara mengungkap bahwa pada saat berkenalan dengan Prilly, ia sudah mulai mengagumi sosok yang kini menjadi kekasihnya tersebut.
"Aku kenal dia 2011 pokoknya, pernah punya statement enggak mungkin aku enggak ngefans sama Prilly," ujar Omara.
Meski demikian, Omara menjelaskan jika bahwa hubunganya dengan Prilly bukan tentang “menaklukan” hati melainkan memberikan dukungan dengan tulus.
“Menurutku, aku nggak pernah menaklukkan hati Prilly. Aku di sini cuma mau support dan mengagumi. Jadi kalau Prilly masih izinin aku ngefans sama dia, aku senang,” ungkap Omara bucin.
3. Main Film Bareng
Prilly mengungkap jika awal mula kedekatannya dengan Omara terjalin saat mereka terlibat dalam pembuatan film ‘Budi Pekerti’.
"Kita temenan dari tahun 2022, dari kita syuting film Budi Pekerti. Omara selalu menjadi human diary aku. Aku selalu curhat dan cerita sama diam dari hal kerjaan sampai personal," terang Prilly.
Ternyata, dari pertemanan tersebut, keduanya saling berbagi kisah dan akhirnya menemukan banyak kecocokan hingga mereka memutuskan untuk menjalin hubungan spesial.
"Kita bener-bener temenan, kalau ketemu suka sharing kehidupan. Terus tiba-tiba cocok," lanjut Prilly.
4. Omara Bucin Total
Saat ditanya terkait makna kehadiran Prilly dalam hidup Omara, sang aktor pun tak segan memuji kekasihnya tersebut. Omara menyebut, Prilly merupakan sosok yang sempurna.
"Dia sempurna untuk aku. Tak ada satu hari pun yang aku lewati sama dia, tanpa kami belajar sesuatu yang baru," ungkap Omara.
Omara pun menambahkan jika Prilly merupakan seseorang yang selalu bisa membuat dirinya bahagia.
"Ketika aku sedang tidak belajar sesuatu, Prilly adalah orang yang bisa membuat aku terus tersenyum," ujar Omara.
5. Mendapat Dukungan Sekaligus Nyinyiran dari Warganet
Kabar terkait Prilly yang kini tengah menjalin hubungan spesial dengan Omara langsung menuai beragam komentar dari warganet. Banyak dari warganet yang mendoakan kelanggengan hubungan mereka.
"Semoga berjodoh," dukung warganet.
"Pasangan yang setara, semoga Omara bisa ngembangin karirnya," tulis warganet.
"Mendapatkan cintanya Prilly. Aku naik kapal ini. Semoga berlayar," harap warganet.
Namun, tak sedikit pula warganet yang malah menghujat bahkan mengklaim jika Omara hanya numpang hidup pada Prilly.
"Aura bad boy dan numpang hidupnya kuat banget," komentar warganet.
"Mungkin dia laki-laki paling mapan yang dia tunggu-tunggu selama ini," ujar warganet sinis.
"Prilly tipe-tipe alpha women, si laki ini tipe-tipe yang feminin. Siap-siap aja diporotin dan numpang tenar," ujar warganet julid.
Kontributor : Anistya Yustika