Siapa Suami Olga Lydia? Bukan Orang Sembarangan dan Punya Jabatan Mentereng

Sumarni Suara.Com
Selasa, 21 Januari 2025 | 16:59 WIB
Siapa Suami Olga Lydia? Bukan Orang Sembarangan dan Punya Jabatan Mentereng
Olga Lydia dan Aris Utama [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Olga Lydia baru-baru ini menjadi sorotan publik karena komentarnya terhadap Deddy Corbuzier terkait kontroversi program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas Presiden Prabowo Subianto.

Dalam cuitannya di X, aktris sekaligus model tersebut bahkan meminta agar pangkat Deddy Corbuzier di militer diturunkan menjadi Kopral.

Terlepas dari kontroversi tersebut, banyak yang penasaran dengan kehidupan pribadi Olga Lydia, terutama sosok suaminya yang jarang terekspos media.

Siapa Suami Olga Lydia?

Olga Lydia dan Aris Utama
Olga Lydia dan Aris Utama

Olga Lydia resmi menikah dengan Aris Utama pada 21 April 2017 di Gereja Katedral, Jakarta Pusat. Resepsi pernikahan mereka digelar di Surabaya pada 28 April 2017.

Pernikahan tersebut berlangsung saat Olga Lydia berusia 40 tahun, sementara usia Aris Utama masih 37 tahun.

Meskipun jarang tersorot kamera, kisah cinta mereka ternyata cukup unik. Keduanya pertama kali bertemu pada tahun 2010 saat Olga mewawancarai Aris untuk sebuah program acara di sebuah stasiun televisi.

Kebetulan, lokasi wawancara tersebut adalah di tempat kerja Aris Utama. Uniknya, mereka tidak langsung bertukar nomor telepon.

Kontak mereka baru terjalin karena Olga Lydia membutuhkan penata rambut dan tim dari stasiun televisi meminta tolong Aris untuk mencarikannya.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Diledek Tak Bisa Bedakan Urusan Publik Gegara Keracunan Steak Rp6 Juta: Nanti Turun Pangkat Lho

Meskipun telah berkenalan sejak 2010, hubungan mereka baru terjalin intens pada tahun 2015. Setelah melalui proses pendekatan, Aris akhirnya melamar Olga pada bulan November.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI