Suara.com - Dokter kecantikan Richard Lee kembali mencuri perhatian. Kali ini dia menggandeng Sarwendah sebagai rekan bisnis barunya dan akan memulai usaha baru pada tahun ini.
Hal tersebut diketahui dari unggahan di Instagram pribadi Sarwendah. Ibu angkat Betrand Peto itu membagikan foto saat dia menandatangani berkas kerjasama dengan sang dokter.
Dari keterangan foto yang ditulis, lelaki asal Palembang itu optimis bisnisnya bakal lancar.
"Bisnis baru lagi! Semakin menyala 2025, kita buktikan pakai karya dan prestasi," tulis Richard Lee.
Baca Juga: Ruben Onsu Kecewa dengan Presenter Inisial M yang Tak Menghargai, Publik Curiga Melaney Ricardo
Begitu juga dengan Sarwendah yang nampak semangat ingin menjalani kerja sama tersebut.
"Menyala," tulis Sarwendah dengan menambah emoji tiga api.
Tidak diketahui persis bisnis apa yang bakal mereka jalani bersama. Ada dugaan mereka ingin membuat klinik kecantikan.
Unggahan itu pun langsung direpsons netizen. Mereka pun mendukung kerjasama antara Richard Lee dengan Sarwendah.
"Keren semoga membawa berkah dan rizki untuk semuanya Aamiin," tulis salah satu warganet.
Baca Juga: Kedapatan Live Bareng, Hotman Paris Jadi Kuasa Hukum Dokter Detektif Buat Lawan Shella Saukia?
"Menyala tanpa haus validasi. Buktikan dengan prestasi bukan memaki hahahaa," sambung warganet lainnya.
"Semangat dokter makin menyala bisnisnya, makin banyak cabangnya dan makin banyak duitnya," doa warganet.
Selain itu ada beberapa warganet yang mulai membanding-bandingkan Richard Lee dengan dokter detektif. Doktif, nama lain dokter detektif saat ini tengah berseteru dengan pengusaha skincare asal Aceh, Shella Saukia.
"Begini gue demen. Nggak usah ikut-ikutlah biar kesalahan dokter dahulu jangan terulang lagi," tulis warganet.
"Jangan sampai dilihat doktif nanti iri lagi dan menjatuhkan produk dengan alasan review edukasi," terang warganet lainnya.
"Lebih suka dokter yang ini karena yang satu lagi nyinyir banget," jelas warganet.
"Saya suka dokter Richard mode prestasi bukan drama auranya pintarnya kembali lagi," ujar yang lain.