“Ini penipu, ini tukang peras,” tandasnya.
Doktif terpojok tidak membela diri. Ia hanya ingin pergi dari tempat tersebut, namun pengusaha skincare itu menahannya.
“Terserah saya juga. Saya mau masuk juga, apa urusannya,” ujar Doktif.
Setelah berhasil kabur, Doktif mengatakan bahwa ia baru saja dipersekusi.
“Itu persekusi namanya. Nggak apa-apa guys, ngapain takut. Mereka menghina-hina Doktif,” katanya.
Momen Doktif dilabrak Shella Saukia itu mendapat orotan dari netizen.
“Neti harus mulai kritis berpikirnya, kesalahan SS yg diangkat-angkat neti itu soal umroh IZ, tapi disini SS sedang melawan orang-orang yang mau menghancurkan bisnis yng dia bangun dari awal. SS nggak mau kasih uang MM-an maka terjadilah framing ini itu,” kata akun @ani_***
“Doktif gemeteran shayyyy...yang takut siapa sihhh dia yang masuk wkwk kalo iya si ss salah hadapin dokpeng wkwk gregett kita nonton aja siapa yang duluan masuk penjerong ending nya nanti wkwk,” ujar akun @andi***
“Lagian baru pulang dari BPOM, udah dinasehati nggak boleh review malah auto review SS lagi,” komentar akun @muti***
Baca Juga: Dibongkar Shella Saukia, Nikita Mirzani Minta Rp500 Miliar ke Heni Sagara Jika Mau Damai
Kontributor : Rizka Utami