Jejak Nikita Mirzani Hina Hotman Paris Diungkit, Kini Berakhir Ditolak saat Butuh Bantuan

Senin, 13 Januari 2025 | 19:30 WIB
Jejak Nikita Mirzani Hina Hotman Paris Diungkit, Kini Berakhir Ditolak saat Butuh Bantuan
Nikita Mirzani (Instagram/nikitamirzanimawardi_172)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berseteru dengan Razman Arif terkait kasus Lolly, Nikita Mirzani sempat minta bantuan pada pengacara kondang Hotman Paris. Tapi Hotman menolaknya.  

Penolakan ini diceritakan Hotman Paris di acara Pagi-Pagi Ambyar yang videonya telah beredar. Salah satunya diunggah oleh akun Lambe Danu. 

Ditilik Suara.com, banyak netizen yang heran Nikita Mirzani minta bantuan pada Hotman. Karena mereka sadar kalau Nikita pernah menghina pengacara nyentrik tersebut di masa lalu. 

Pengacara Hotman Paris Hutapea [Instagram]
Pengacara Hotman Paris Hutapea [Instagram]

"Dulu bukannya sempat hina Hotman ya? Bilang pengacara dia lebih bagus? Gue lupa kasus apa," kata salah satu warganet.

Baca Juga: Fitri Salhuteru Skakmat Nikita Mirzani yang Buka Pendaftaran Anak Angkat: Anak Sendiri Aja Ditelantarkan

"Aku juga ingat kok, si Hotman Paris dikatain oon sama NM (Nikita  Mirzani)," tambah yang lain.

"Nah bener. Pas butuh baru baik-baikin," tambah warganet lainnya.

Nikita Mirzani memang tidak sekali berseteru dengan Hotman Paris. Pada 2023 lalu, Nikita pernah menyerang Hotman. 

Nikita Mirzani saat ditemui di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Sabtu (11/1/2025). [Suara.com/Tiara Rosana]
Nikita Mirzani saat ditemui di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Sabtu (11/1/2025). [Suara.com/Tiara Rosana]

Nikita dibuat geram atas keputusan Hotman Paris saat itu. Pasalnya, Hotman menaruh perhatian hingga membeli saham perusahaan rival Nikita, dokter kecantikan Richard Lee.

Nikita bahkan disebut pernah mengancam akan menyebar chat diduga milik Hotman dengan perempuan. 

Baca Juga: Nikita Umumkan Buka Pendaftaran Calon Anak Angkat

"Lu jawab ya (soal saham yang dibeli). Kalau nggak, gue sebar chat cewek-cewek yang sudah lu lecehin," kata Nikita Mirzani waktu itu.

Nikita Mirzani juga sempat menjuliki Hotman cupu. Namun konflik tersebut berlalu dan keduanya kembali berhubungan baik.

Sebelumnya, Hotman Paris dalam acara Pagi-Pagi Ambyar mengungkap kalau dia sempat dihubungi Nikita Mirzani. Nikita minta agar Hotman membantunya untuk melawan Razman. 

Hotman pun menolak. Ia tak ingin disebut ikut campur karena kasus Lolly telah berjalan lama. 

Hotman juga tak ingin dikira kurang kasus sampai-sampai ikut dalam kasus Lolly. 

"Terus saya bilang, saya tidak mau mencampuri kasus. Apalagi sudah berjalan lama, nanti dikira orang seolah-olah saya nggak ada kasus," ujar Hotman. 

Kendati begitu, Hotman menegaskan masih berteman dengan Nikita Mirzani meski ia menolak permintaan ibu tiga anak itu. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI