Suara.com - Anime series Dr. Stone season 4 akhirnya tayang. Anda bisa nonton streaming Dr. Stone melalui link nonton Dr. Stone season 4 di akhir artikel ini.
Dr. Stone Season 4 berjudul Dr Stone Science Future, ditayangkan secara internasional di Crunchyroll. Di season 4, tokoh Utama Dr. Stone, Senku Ishigami menghadapi tantangan yang lebih epik dalam latar masa depan.
Berdasarkan seri manga karya penulis Riichiro Inagaki dan Boichi, Dr Stone dibuka dengan protagonis jenius Senku yang bangun pada tahun 5738. Selama 3.700 tahun terakhir, sebagian besar umat manusia telah membeku menjadi batu oleh suatu sebab yang tak bisa dijelaskan. Para penyintas yang baru terbangun harus mencari cara untuk membangun kembali peradaban.
Tidak mengherankan peradaban baru ini segera terpecah menjadi faksi-faksi, memicu konflik seiring berjalannya seri. Musim 3 diakhiri dengan Senku berencana untuk menghidupkan kembali lebih banyak manusia yang membatu untuk staf program luar angkasa barunya. Ini merupakan langkah yang sangat ambisius baginya.
Baca Juga: Anime Ghost of Tsushima: Legends Resmi Diproduksi, Tayang Tahun 2027
Di season 4, diceritakan bagaimana Dr. Stone mengisi masa depan dengan program barunya. Hal menarik dari anime Dr. Stone dari musim pertama sampai ketiga adalah inovasi teknologi dan pencapaian yang berhasil dilakukan oleh Senku.
Link Nonton Dr. Stone season 4
Dr Stone season 4 dijadwalkan tayang perdana pada Kamis 9 Januari 2025. Pengisi suara karakter-karakter penting Dr. Stone juga kembali menjadi pengisi suara Dr. Stone season 4. Berikut para pengisi suara tersebut.
- Yûsuke Kobayashi sebagai Senku Ishigami
- Manami Numakura sebagai Kohaku
- Makoto Furukawa sebagai Taiju Oki
- Gen Satô sebagai Chrome
- Karin Takahashi sebagai Suika
Dr Stone Science Future akan ditayangkan dalam tiga blok. Akan ada setidaknya 20 episode.
Buat Anda yang ingin nonton season 4, berikut link nonton Dr. Stone season 4.
Baca Juga: Sukses dengan Anime, Crunchyroll akan Hadirkan Platform Khusus untuk Manga
Demikian itu informasi link nonton Dr. Stone Season 4. Selamat mengikuti petualangan Senku dan kawan-kawannya ya!
Kontributor : Mutaya Saroh