Pengacara Vadel Badjideh Syok Dihubungi Laura Meizani: Sudah Banyak yang Ngaku-ngaku Lolly

Jum'at, 10 Januari 2025 | 11:20 WIB
Pengacara Vadel Badjideh Syok Dihubungi Laura Meizani: Sudah Banyak yang Ngaku-ngaku Lolly
Vadel Badjideh dan pengacara Razman Arif Nasution usai pemeriksaan saksi di Polres Metro Jakarta Selatan, Jumat (13/12/2024) [Suara.com/Tiara Rosana].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Laura Meizani memilih menghubungi pengacara Vadel Badjideh, Razman Arif Nasution usai kabur dari rumah aman pada Kamis malam (9/1/2025). Razman sendiri pun tidak menyangka kalau Laura memilih mengontaknya daripada Nikita Mirzani.

“Saya juga kaget,” ujar Razman Arif Nasution di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jumat (10/1/2025).

Razman Arif Nasution baru selesai berkegiatan saat Laura Meizani menelepon. “Saya udah pulang, udah sampai rumah, tiba-tiba ada panggilan berulang-ulang,” jelas Razman.

Laura Meizani mendatangi Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jumat dini hari (10/1/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Laura Meizani mendatangi Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jumat dini hari (10/1/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Razman Arif Nasution awalnya membiarkan panggilan telepon dari Laura Meizani. Bahkan sampai ketika Laura memperkenalkan identitasnya lewat pesan WhatsApp, Razman tetap mengabaikannya.

Baca Juga: Fitri Salhuteru Puji Polisi, Meruntuhkan Imej Nikita Mirzani Kebal Hukum: Keadilan dari Allah Nyata

“Saya nggak yakin, saya biarin. Selama ini banyak yang mengaku Lolly,” papar Razman Arif Nasution.

Razman Arif Nasution baru memastikan bahwa sosok yang menghubunginya adalah Laura Meizani yang asli, setelah mendapat pesan suara. “Pas dia kirim voice note, oh benar,” kata dia.

Komunikasi setelahnya berlanjut ke layanan video call. Razman Arif Nasution pun kaget saat melihat Laura Meizani sudah berdiri di depan kantornya sambil menangis.

“Ternyata pas dia telepon, saya video call. Kaget saya, udah di depan kantor saya. Jam setengah 11 loh ini. Lolly benar-benar, ‘Om, tolongin aku’. Dia kondisi nangis,” jelas Razman Arif Nasution.

Razman Arif Nasution pun langsung bergerak cepat untuk menjemput Laura Meizani. Ia turut mengajak anak istrinya.

Baca Juga: Nikita Mirzani Pamer Akta Perusahaan, Fitri Salhuteru: Norak Lu, Tes HIV Gih!

“Saya sebagai manusia, saya nggak ada pilihan lain. Saya datang sama keluarga,” kisah Razman Arif Nasution.

Namun sesampainya di lokasi penjemputan, Razman Arif Nasution mendapati Laura Meizani menolak dipulangkan ke rumah aman. Razman akhirnya mengantar Laura ke Mapolres Metro Jakarta Selatan, untuk diserahkan lagi ke penyidik.

“Nggak ada pilihan lain selain saya bawa ke sini, konsultasi sama kepolisian. Saya nggak bisa ambil resiko, dia masih di bawah umur,” ucap Razman Arif Nasution.

Laura Meizani mendatangi Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jumat dini hari (10/1/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Laura Meizani mendatangi Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jumat dini hari (10/1/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Razman Arif Nasution, di penghujung kalimatnya, menyatakan sumpah bahwa bukan dirinya yang jadi dalang keputusan Laura Meizani kabur dari rumah aman.

“Lolly yang mencari saya, bukan saya yang mencari Lolly. Ini Demi Allah, Demi Rasulullah. Saya bahkan belum pernah bertemu Lolly, baru tadi malam,” pungkas Razman Arif Nasution.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI