Suara.com - Perseteruan antara Fitri Salhuteru dan Nikita Mirzani tengah menjadi sorotan publik, karena keduanya sempat berteman sangat dekat.
Namun, Nikita Mirzani justru lebih banyak diam setelah Fitri Salhuteru menyerangnya balik dan ikut membongkar tabiatnya.
Di kala Fitri Salhuteru koar-koar soal dirinya seharian, Nikita Mirzani justru terlihat santai malan di kaki lima.
Janda 3 anak ini pun justru menyibukkan diri berbagi dengan pengamen jalanan yang kebetulan mampir di tempatnya makan.
Nikita Mirzani yang kala itu sedanh live TikTok tertangkap kamera sempat menawarkan pengamen jalanan tersebut untuk pesan makan sekalian.

"Pak, ini udah mau selesai lho pak. Buruan pesan dulu gih," ujar Nikita Mirzani dilansir dari TikTok @js_jakarta, Kamis (9/1/2025).
Mantan istri Antonio Dedola ini lantas mengatakan dirinya tak memiliki uang kecil, sehingga memilih mentraktir pengamen jalanan itu untuk makan.
"Gak ada uang kecil soalnya," ujarnya sambil meneruskan makannya.
Janda 3 anak ini lantas meminta orang yang berjualan untuk menggabungnya makanan yang dipesan pengamen jalanan itu ke dalam nota pembayarannya.
"Mas mas, nanti digabungin aja ke biil saya ya," ujarnya.