Sejumlah netizen menduga Klok menyindir kebiasaan STY yang kerap memanggil pemain tertentu meskipun performanya sedang menurun. Nama Pratama Arhan pun ramai-ramai disebut oleh netizen.
"Si paling long throw selalu dipanggil gitu kan Klok? Padahal camat di klubnya," komentar salah satu netizen.
"Kayaknya dia sedikit menyindir pemain seperti Arhan, Caraka, dkk yang selalu dipilih padahal kualitasnya sedang menurun," tambah netizen lain.
"Benar sih yang diomongkan si kapten, banyak pemain yang punya kualitas bagus tapi pilihan STY selalu ke anak-anak pilihannya, sebagai contoh Arhan yang benar-benar minim waktu main tapi kenapa dipanggil wae ke timnas," timpal netizen lainnya.

Meskipun demikian, Klok tetap menunjukkan rasa hormatnya kepada STY. Dia mengakui bahwa STY telah memberikan kontribusi yang cukup baik bagi Timnas Indonesia.
"Dengan dia, prestasi juga sangat cukup baik buat negara. Kita juga harus kasih hormat ke pelatih Shin Tae Yong," ujarnya.
Klok pun berharap pelatih baru Timnas Indonesia dapat membawa skuad Garuda meraih prestasi yang lebih tinggi lagi, termasuk lolos ke Piala Dunia.
"Yang terbaik buat negara, terbaik buat pelatih yang baru datang. Semoga kita bisa ke kualifikasi babak 4 atau langsung lolos ke Piala Dunia. Itu mimpi kita semua," pungkasnya.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Baca Juga: Pesan Terakhir Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Bikin Haru: Maaf Aku Tidak Bisa...