Agus Salim: Alvin Lim Berniat Temani Saya Berobat ke Singapura

Senin, 06 Januari 2025 | 21:18 WIB
Agus Salim: Alvin Lim Berniat Temani Saya Berobat ke Singapura
Agus Salim didampingi Farhat Abbas melayat ke rumah duka Alvin Lim di Grand Heaven di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Senin (6/1/2025). [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Agus Salim datang ke Rumah Duka Grand Heaven di kawasan Pluit, Jakarta, tempat Alvin Lim disemayamkan, pada Senin (6/1/2025). Tiba bersama keluarga pukul 16.00 WIB, mereka baru meninggalkan lokasi dua jam kemudian.  

Kepada awak media, Agus mengungkap sosok yang jadi salah satu pengacaranya tersebut. Meski baru sebentar mengenal, Agus berkesan dengan sang pengacara. 

Di hari-hari terakhir hidupnya, Alvin kata Agus amat berjasa dalam memperjuangkan uang donasi Rp1,5 miliar yang digalang Teh Novi dan Denny Sumargo. 

Baca Juga: Razman Ungkap Pesan Tak Terduga Alvin Lim Sebelum Meninggal, Nama Teh Novi Disebut

"Iya, nggak bisa mengungkapkan, yang pasti sosok yang sangat berarti buat kita semuanya, terutama bagi saya," kata Agus Salim.

"Saya sangat bersyukur, walaupun (baru sebentar), perjuangan Pak Alvin luar biasa bagi saya," ucapnya menyambung.

Menurut Agus Salim, terakhir kali dia berkomunikasi dengan Alvin Lim adalah membahas rencana pengobatan ke Singapura. Alvin juga berencana menemani Agus berobat ke Singapura.

"Komunikasi terakhir itu (Alvin Lim) menyarankan berobat ke Singapura," ungkap Agus.

Di sisi lain, sebelumnya Farhat Abbas juga mengungkap bahwa hingga detik-detik terakhir hidupnya, Alvin Lim masih berusaha mengembalikan uang donasi pada Agus Salim.

Baca Juga: Wasiat Alvin Lim ke Deddy Corbuzier Sebelum Meninggal: Kalau Gue Mati, Tolong Bela Masyarakat Kecil

Suasana rumah duka Alvin Lim di Grand Heaven di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Senin (6/1/2025). [Suara.com/Tiara Rosana]
Suasana rumah duka Alvin Lim di Grand Heaven di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Senin (6/1/2025). [Suara.com/Tiara Rosana]

"(Terakhir berkomunikasi) tadi malam, telepon-teleponan (dengan Alvin Lim)," ujar Farhat Abbas kepada Suara.com saat dihubungi melalui sambungan telepon, Minggu (5/1/2025).

"Soal podcast Densu mau menyerahkan (uang donasi) Rp1,3 miliar ke NTT. Iya (soal donasi). Nanti mau dilaporkan terkait penggelapan," tambahnya.

Sebagaimana diketahui, Alvin Lim meninggal dunia pada Minggu (5/1/2025) sekira pukul 12.00 WIB. Alvin mengembuskan napas terakhir saat tengah menjalani perawatan cuci darah di rumah sakit Mayapada, Tangerang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI