Namun fans keluarga AH tak terima karena Ameena dibanding-bandingkan seperti itu. Bahkan meski tanpa menyebut nama, mereka juga jadi membanding-bandingkan kelebihan Ameena.
"Ponakan online mau dibanding bandingkan dengan bayi lain, kagak ngaruh, jauh beda ini cucu diva, cucu musisi, cucu aktris, cucu kakek nenek yang multitalented jadi ... Jauh jauhhh sekali beda," bela netizen.
"Anak sebelah yang perkembangannya lambat aja masa ngatain sini anak yang sok dewasa. Ameena keturunan Halilintar boss yang satset cepat melesat woshhhhh," komentar netizen lain.
"Anak secerdas dan secantik ini dikata-katain dan dibandingkan Ama Ono...duhh ngefans boleh merem janganlah, sehat-sehat Ameena Azuura," komentar yang lainnya.
Ada juga netizen yang berkomentar lebih adem dengan meminta agar Atta Halilintar dan istrinya, Aurel Hermansyah tak termakan omongan netizen yang suka julid dan ngawur.
"Orang akan bicara sesuka hati meraka, abaikan saja. Semoga menjadi ladang pahala buat keluarga kalian," saran netizen.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah
Baca Juga: Punya 2 Bus Besar, Atta Halilintar Diprotes Warganet Gara-Gara Parkir di Pinggir Jalan