Tidak hanya sukses di dunia televisi, Andrea Brillantes juga menjajal dunia perfilman. Dia membintangi beberapa film, seperti "Ang Dalawang Mrs. Reyes," "Kahit Ayaw Mo Na," "Banal," "The Ghosting," dan "Wild Little Love."
Lebih dari Sekedar Wajah Cantik

Kemenangan Andrea Brillantes sebagai wanita tercantik di dunia versi TC Candler 2024 membuktikan bahwa dia bukanlah sekadar wajah cantik. Andrea adalah sosok berbakat, pekerja keras, dan inspiratif.
Terlepas dari usianya yang masih muda, Andrea telah mencapai banyak hal dan menjadi panutan bagi banyak orang, khususnya di Filipina.
Kehidupan Pribadi

Andrea Brillantes sempat menjalin hubungan dengan lawan mainnya, Seth Fedelin. Pada April 2022, dia menjalin hubungan dengan pemain basket Ricci Rivero, namun hubungan mereka kandas setahun kemudian.
Dengan prestasi dan popularitasnya yang terus menanjak, Andrea Brillantes diprediksi akan semakin bersinar di dunia hiburan, baik di Filipina maupun di kancah internasional.
Kontributor : Chusnul Chotimah