Talitha Curtis Terharu Bisa Rayakan Tahun Baru 2025: Tahun Lalu Gak Punya Uang Sama Sekali

Yazir Farouk Suara.Com
Sabtu, 04 Januari 2025 | 16:00 WIB
Talitha Curtis Terharu Bisa Rayakan Tahun Baru 2025: Tahun Lalu Gak Punya Uang Sama Sekali
Talitha Curtis (YouTube/Curhat Bang Denny Sumargo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tahun baru 2025 juga disambut oleh Talitha Curtis dengan penuh sukacita. Aktris yang pernah dikenal sebagai Ratu FTV ini menyambut momen pergantian tahun dengan rasa syukur.

Meskipun sederhana, tapi Talitha Curtis mengaku terharu akhirnya bisa merayakan tahun baru kali ini. Pasalnya, kondisi ini berbeda dengan apa yang dialaminya tahun lalu.

Pada tahun lalu, Talitha Curtis cuma bisa menghabiskan malam pergantian tahun dengan tidur. Hal ini karena dia tidak punya uang sama sekali.

Kisah itu diungkap sendiri oleh Talitha Curtis di Instagram pribadinya. Pemain sinetron kelahiran tahun 2002 ini tidak menyangka bisa merayakan tahun baru 2025 dengan suasana semeriah ini.

"Baru tahun lalu nggak bisa ngerayain seramai ini karena nggak punya uang sama sekali. Jadi aku, om, tante bertiga tidur aja tahun baruan tahun lalu," tulis Talitha Curtis di Instagram pada Kamis (2/2/2024).

Lewat video yang diunggah, kebahagiaan memang terpancar dari wajah Talitha Curtis. Bersama orang-orang terdekatnya, Talitha tampak bermain kembang api di halaman rumah.

Mereka menikmati aneka hidangan lezat seperti jagung bakar, ayam bakar, dan sate. Meskipun sederhana, tapi suasana itu terlihat penuh kehangatan.

Aktris FTV berusia 22 tahun ini bilang kalau rencana Tuhan memang ajaib. Talitha bahagia karena tahun ini dia merasakan perubahan dalam hidupnya.

Baca Juga: Capai Titik Terang, Bagaimana Akhir dari Polemik Donasi Agus Salim?

"Pas kemarin bisa ngerayain seramai itu terharu banget kayak 'tahun kemarin enggak bisa kayak gini, sekarang tiba-tiba bisa?' Rencana Tuhan memang ajaib. Apa wishlist kalian di tahun 2025?" tutup Talitha Curtis sembari bertanya pada para pengikutnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
Liburan ke Labuan Bajo, Talitha Curtis Klarifikasi Dibilang Lupa Nabung dan Pilih Foya-foya
Liburan ke Labuan Bajo, Talitha Curtis Klarifikasi Dibilang Lupa Nabung dan Pilih Foya-foya
45 Ucapan Selamat Tahun Baru Imlek 2025 Bahasa Inggris yang Benar
45 Ucapan Selamat Tahun Baru Imlek 2025 Bahasa Inggris yang Benar
Kunjungi Nunung ke Kost, Momen Raffi Ahmad Transfer Uang Jadi Perbincangan
Kunjungi Nunung ke Kost, Momen Raffi Ahmad Transfer Uang Jadi Perbincangan
Ingin Bela Timnas Indonesia, Keponakan Jhonny van Beukering: Ayah Saya dari Yogyakarta
Ingin Bela Timnas Indonesia, Keponakan Jhonny van Beukering: Ayah Saya dari Yogyakarta
Mees Hilgers Berpotensi Tinggalkan Tim
Mees Hilgers Berpotensi Tinggalkan Tim

TERKINI