Meski begitu, Fitri Salhuteru tetap mempersilahkan netizen untuk menggunakan produk skincare milik mantan sahabatnya tersebut walaupun overclaim.
"Overclaim Nik. Tapi kalau kalian cocok dan mampu beli ya pakai aja nggak masalah. Tak bantuin promo ya Nik," katanya.
Fitri Salhuteru juga tak menampik dirinya pernah memakai produk skincare Nikita Mirzani, tetapi tak menjelaskan efeknya.
"Walaupun ucapannya overclaim, ya beli aja nggak masalah, saya juga dulu pakai," ujarnya.
Fitri Salhuteru hanya mengingatkan mantan sahabatnya bahwa berbisnis juga ada etikanya dan cara Nikita Mirzani promosi itu dinilai tak sesuai etika.
"Dalam bisnis itu ada etika Nik dan ingat dosa. Jika tujuannya untuk zolim sementara yang kamu ucapkan dan promokan pun nggak sesuai aturan yang ada," katanya.
Fitri Salhuteru menduga teman-teman Nikita Mirzani sekarang ini tidak mengajarkannya cara berbisnis yang sehat.
"Dulu kan sering diajarin, sekarang teman-teman kau gak ajarin ya," ujar Fitri Salhuteru
Baca Juga: Jejak Digital Bak Tampar Dirinya Sendiri, Nikita Mirzani Dulu Sebut Fitri Salhuteru Orang Jujur