Suara.com - Perseteruan Nikita Mirzani dan Fitri Salhuteru masih memanas di sosial media. Mantan sahabat dekat ini kini saling serang dengan menjelek-jelekkan satu sama lain.
Fitri membalas salah satu tudingan Nikita yakni tentang dirinya adalah pelakor atau perebut suami orang yang kini menikmati harta mantan istri sang suami.
Dalam video yang dibagikan, dia tertawa santai menanggapi tudingan miring tersebut. Sambil merekam sang suami, Cencen Kurniawan. Dia membantah kalau dirinya adalah pelakor seperti yang dikoar-koarkan Nikita Mirzani.
![Fitri Salhuteru [Instagram/@fitri_salhuteru]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/11/13/57596-fitri-salhuteru.jpg)
"Nggak ada, nggak ada pelakor dalam hidup saya. Laki-laki di luar sana banyak," tegas Fitri.
Fitri bahkan meminta netizen untuk tanya langsung pada suaminya, apakah dia merebutnya dari sang mantan. Dia malah menyebut suaminya adalah duda terbuang saat bertemu dirinya.
"Pelakor? Tanya sama dia. Dia duda terbuang," ucapnya sambil tertawa sementara suaminya hanya tersenyum.
Dia juga menegaskan tak menikmati harta mantan istri dari suaminya yang sekarang ini.
“Rumah mantan harta mantan, mantan yang mana, gak ada harta yang sekarang gak ada milik orang," katanya.
Dia kemudian membeberkan jika kehidupan mantan istri dari suaminya justru susah.
Baca Juga: Lagi Ribut dengan Fitri Salhuteru, Nikita Mirzani Alami Musibah di Paris
"Kasian mantannya jangan bawa-bawa hidupnya udah susah jangan dibawa-bawa,” tambahnya.