ZEROBASEONE bahkan sempat memberi kejutan dengan membawakan lagu milik penyanyi Indonesia, Jaz yang berjudul Teman Bahagia. Jiwoong dkk tampak fasih melafalkan lirik dan menampilkan yang terbaik untuk fans-nya.
35. Lisa Fan Meet Up in Jakarta
Meski bukan konser, namun acara fan meet up Lisa BLACKPINK tampaknya patut dimasukkan dalam highlight 2024.
Acara yang digelar di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol, Jakarta Utara pada 15 November lalu tersebut berlangsung sangat meriah. Untuk pertama kalinya, Lisa membawakan lagu-lagu solo miliknya, seperti "Moonlight Floor", "MONEY", "Rockstar", hingga "Lalisa".
Selain bernyanyi, Lisa juga sempat mencicipi makanan khas Indonesia, rendang serta bermain games dengan para fans dalam acara tersebut.
36. 2024 Yugyeom Tour "Trusty" in Jakarta
Member grup Got7, Yugyeom kembali menyapa penggemarnya di Indonesia dengan lebih intim dalam konser tunggal 2024 Yugyeom Tour "Trusty" in Jakarta. Konser digelar di Balai Sarbini, Jakarta pada 16 November 2024.
Dengan gaya musik yang unik serta koreografi yang kuat, Yugyeom sukses membuat penggemarnya susah move on usai konser tersebut.
37. 2NE1 Welcome Back 2024-25 Asia Tour in Jakarta
Sejak mengumumkan reuni dan menggelar konser tunggal, grup 2NE1 sudah sukses mengguncangkan dunia. Konser ini digelar dalam rangka perayaan 15 tahun debut 2NE1.
Indonesia kebagian dua hari jadwal konser pada tanggal 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol, Jakarta Utara.
Konser bertajuk 2NE1 Welcome Back 2024-25 Asia Tour in Jakarta tersebut menjadi salah satu memori paling indah buat para Blackjacks, penggemarnya.
Baca Juga: Kaleidoskop 2024: Transisi Mulus Jokowi-Prabowo Meski Sempat Diisukan Hubungan Retak
38. 2024 10CM Asia Tour <10CM Closer to You>
Solois Kwon Jung Yeol alias 10CM juga tak mau ketinggalan menggelar konser tunggal di Jakarta. Acara bertajuk 2024 10CM Asia Tour <10CM Closer to You> dihelat di Balai Sarbini, Jakarta pada 30 November 2024.