Kaleidoskop 2024: Artis Melahirkan, Penuh Drama hingga Punya Anak di Usia 42 Tahun

Yazir Farouk Suara.Com
Selasa, 24 Desember 2024 | 15:47 WIB
Kaleidoskop 2024: Artis Melahirkan, Penuh Drama hingga Punya Anak di Usia 42 Tahun
Erina Gudono, Kiki Amalia, dan Syahrini.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kehadiran anak dalam keluarga merupakan anugerah yang sangat dinantikan, tak terkecuali bagi para artis. Tahun 2024 menjadi tahun yang penuh kebahagiaan bagi banyak selebritas Tanah Air, karena mereka dikaruniai anak-anak yang menjadi pelengkap keluarga mereka.

Dari artis yang baru pertama kali menjadi orangtua hingga yang sudah memiliki beberapa anak, berikut adalah daftar artis Indonesia yang melahirkan pada tahun ini.

1. Tasyi Atasyia

Pada 10 Januari 2024, YouTuber Tasyi Atasyia melahirkan anak keempatnya, seorang bayi perempuan yang diberi nama Fatimah Boschr. Di rumah sakit, Tasyi sempat panik karena tak juga alami kontraksi meski sudah pecah ketuban.

2. Mumuk Gomez

Komedian Mumuk Gomez dan istrinya, Eno Retra, menyambut kehadiran putra pertama mereka, Malik Abisheva, pada 5 Januari 2024. Awalnya, Mumuk hanya ingin kontrol di rumah sakit.

Tapi usai pemeriksaan, tensi darah Mumuk tinggi dan air ketubannya juga sudah berkurang. Dia kemudian memutuskan untuk jalani persalinan caesar saat itu juga.

3. Memes Prameswari

Aktris Memes Prameswari melahirkan bayi kembar perempuan pada 22 Januari 2024, menambah kebahagiaan keluarga kecilnya. Perjuangan Memes saat mengandung dan melahirkan amat keras.

Saat hendak melahirkan, Memes alami pre-eklamsia, hipertensi dan anemia.

4. Sheila Marcia

Artis Sheila Marcia menyambut anak kelimanya, seorang bayi laki-laki bernama Abraham Jared Joseph, pada 26 Februari 2024 di Bali. Sheila mengakui kelahiran anak kali ini tak pernah direncanakan sehingga dia sempat alami baby blues usai melahirkan.

5. Bella Bonita

Pada 5 Februari 2024, Bella Bonita, yang menikah dengan Denny Caknan, melahirkan anak pertama mereka, seorang bayi perempuan bernama Cundamani. Wajah si kecil sempat dirahasiakan dan bikin netizen penasaran.

Baca Juga: Kaleidoskop 2024: Deretan Artis Indonesia yang Menikah Tahun 2024, Kisahnya Berakhir Bahagia

6. Kiki Amalia

Kiki Amalia juga merasakan kebahagiaan sebagai ibu pada 28 Februari 2024, saat melahirkan anak perempuan yang diberi nama Aleesya Putri Keshaila. Menariknya, Kiki melahirkan di usia 42 tahun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI