Salah satu tim Ricis beralasan mereka sedang menggelar syuting sehingga awak media tidak boleh ikut merekam momen tersebut.
"Jangan direkam dulu ya, mas. Ini lagi syuting," katanya sembari menutup kamera ponsel jurnalis Suara.com.
"Tolong dihapus," imbuhnya dengan nada keras.
Kru tersebut juga terus-menerus mendesak tim Suara.com untuk segera menghapus konten. Dia bahkan mengecek ponsel sang jurnalis sampai konten kedatangan Ria Ricis ke lapak Pak Tarno benar-benar terhapus.
Padahal, tim Suara.com sebenarnya sudah mendapat izin dari manajer Pak Tarno, Slamet Tattoo untuk datang ke kediaman sang pesulap dan meliput kegiatannya selama berjualan.
Namun, perwakilan tim Ria Ricis bersikeras melarang segala bentuk perekaman di lokasi.
Ria Ricis sendiri langsung meninggalkan tempat setelah pembuatan konten di kediaman Pak Tarno selesai.